Dirga Alkhalid seorang duda cerai dengan seorang anak perempuan yang cantik berusia empat tahun. Dirga merasa tak percaya lagi dengan yang namanya cinta setelah penghianatan sang mantan istrinya lakukan beberapa tahun silam. Beberapa tahun menduda sang mama pun memintanya untuk segera menikah hingga ia diperkenalkan dengan banyak perempuan. Namun dari sekian banyak perempuan yang dikenalkan padanya tak ada satu pun yang bisa membuat Dirga jatuh hati dan itu semua karena hati Dirga yang telah terlanjur dingin dan membeku.
Wulan -mamanya Dirga- pun terus saja meneror sang putra memintanya untuk segera menikah, bukan tak lain karena ia ingin kembali melihat putranya tersebut bahagia.
Dirga yang kalut pun akhirnya memutuskan untuk mencari perempuan untuk dinikahinya dengan sebuah perjanjian kontrak. Dan tanpa sengaja Dirga yang saat itu pergi ke cafe bertemu dengan seorang pelayan yang kebetulan tengah memerlukan dana untuk pengobatan ayahnya.
Dia Naura Azizah, perempuan cantik dari keluarga sederhana. Naura yang selama ini harus bekerja menjadi tulang punggung keluarga, ia juga diharuskan mencari dana besar untuk operasi jantung sang ayah. Naura yang kalut pun akhirnya menerima lamaran Dirga untuk melakukan nikah kontrak.
KAMU SEDANG MEMBACA
Nikah Kontrak
Romance"Aku terlanjur nyaman denganmu" Dirga Alkhalid. "Suamiku yang kaku, dingin, dan galak" Naura Azizah.