Gue butuh shoppinggg (13):
Ratu:
| bentar lagi lebarannnnn
| ayoo ke mall beli baju bareng!Aqeela:
| ih mau bangeeeet
| ayoo, jam berapa? sekarang?
Ratu:
| yuk sekarang!
| cowo cowo gamau tau harus pada ikut
| kita kan solidSandrinna:
| KUYYYYY
| tp gue lagi boke
Saskia:
| MARI KITA BELANJAAAAALiyan:
| jam berapaaaaaaGema:
| LOH
| KENAPA COWOK HARUS IKUT
| belanja kan tugas ciwi ciwiKiesha:
| gpduli
| gue mau ikut
| jam berapaRatu:
| semua wajib ikut!
| jam 10 siang, di mall plaza OK?🌙🌙
Sudah berkumpul semua.
Kini, mereka bertiga belas sedang berada di Mall. Mall Plaza tepatnya. Mereka langsung memasuki Mall itu.
Agar tidak disangka rombongan, beberapa dari mereka berpisah. Ada yang masuk dari pintu utara, dan pintu barat.
Tapi tetap saja, nantinya akan berkumpul di suatu tempat.
"Kan apa kata gue. Gue tuh gak percaya banget kalau Sandrinna ngomong lagi gak punya uang. Tuh liat, dia bawa kartu kredit," Ucap Ratu sambil menatap dalam-dalam kartu kredit milik Sandrinna.
"Ini gue minjem sama Mama. Masih beruntung Mama gue minjemin kartu kreditnya. Kartu kredit gue dari tahun kemarin udah disita," Balas Sandrinna. Lalu Sandrinna memasukkan kartu kreditnya.
"Lah kenapa bisa disita?" Tanya Kiesha.
"Gue pake beli segala macem, dari hal yang penting sampai yang gak penting," Jawab Sandrinna.
Mereka semua berkumpul di suatu tempat di Mall ini.
"Kalian mau beli baju lebaran?" Tanya Saskia kepada laki-laki itu.
"Yaiyalah. Lo kira gue bakalan pakai baju lebaran tahun kemarin gitu?" Sahut Clay sinis.
"Yaaa biasa aja dong!"
"Yaudah gini aja deh. Mencar aja. Cewek sama cewek. Cowok sama cowok," Usul Ratu.
"Oke!"
Mereka berpisah lagi.
"Ih lucu banget sepatu ini," Ucap Saskia yang terlihat gemas kepada salah satu sepatu di Mall ini. "Mau beli ini ah!"
Setelah berbicara seperti itu, Saskia langsung membeli sepatu itu. Sandrinna hanya bisa menggelengkan kepalanya.
Baru saja beberapa menit sampai disini, Saskia sudah ada barang yang dibelinya.
"Udah?" Tanya Aqeel kepada Saskia. Saskia menganggukkan kepalanya.
"Yok ke tempat bajuuu!" Ucap Liyan semangat, sambil membuka maskernya. Lalu sedetik setelah itu, Liyan memakai maskernya lagi. Tidak ingin ada fansnya yang menyapanya atau ingin berfoto dengannya, karena ini adalah hari khusus untuk dirinya dan teman-temannya.
Sementara laki-laki disini.
"Gue malah bingung harus beli apa," Rutuk Rey.
"Beli baju koko lah, buat nanti pas sholat," Sahut Farell.
Emiliano terheran-heran. Tadi itu adalah perkataan Farell yang paling panjang selama ia mengenalnya.
"Gue sama Emiliano muter-muter dulu ye," Ujar Jefan. Kiesha menganggukkan kepalanya.
"Lahhh ngapain???" Tanya Emiliano heran.
"Udah ikut aja gue."
Lalu Farell langsung menuju tempat baju koko. Mereka semua─ kecuali Emiliano dan Jefan, mengikuti Farell dari belakang.
"Pilih-pilih aja," Kata Rey. Nadanya terdengar seperti orang yang akan membayarkan semua ini.
"Mau lo bayarin?" Tanya Rassya dengan mata yang berbinar-binar itu.
Rey menggelengkan kepalanya. "Gak lah. Bayar aja sendiri."
"YEEE SAMSUL! KIRAIN!" Sahut Gema kesal, yang kemudian menjitak kepala Rey dengan sangat keras. Rey hanya bisa meringis kesakitan.
Setelah itu, mereka langsung memilih baju koko yang pas untuk dirinya masing-masing.
Sementara Emiliano dan Jefan disini,
Jefan mengajak Emiliano ke tempat untuk membeli ponsel.
"Gue pengen beli hp baru," Ucap Jefan.
"Emang lo punya uang?" Tanya Emiliano.
Jefan menggelengkan kepalanya. "Gak sih. Gue cuma mau liat-liat aja dulu model hpnya."
KAMU SEDANG MEMBACA
Ramadhan :DJS
FanficIni Ramadhan versi kita. 「 © Copyright, 2021 Ramadhan blouseea 19 April 2021 ─ 12 Mei 2021 」