Tiga orang gadis cantik yang menikah muda saat kelulusan SMA karena Dijodohkan.
Karina, Keira, Kejora mereka triple K sahabat dari bayi karena orangtua mereka sahabatan dan orangtua mereka ingin melihat putri-putrinya nikah muda mengikuti jejak sang mama.
Ketiga gadis itu pun pasrah asalkan dijodohkan dengan laki-laki tampan dan tentunya baik hati.
"Tampan lo lolos jadi calon suami gue," ujar Karina dengan senyum manisnya yang dibalas oleh lelaki itu dengan gumaman Cantik kearah Karina
"Elo? elo kan laki-laki yang nabrak mobil gue kan?" ujar Keira marah, matanya berapi-api melihat laki-laki yang seminggu lalu melukai mobil kesayangannya sedangkan laki-laki itu hanya tersenyum genit ke arah Keira.
Sedangkan Kejora hanya menatap malas laki-laki yang terlihat datar tanpa senyum sama sekali berbeda dengan kedua laki-laki yang dijodohkan dengan kedua sahabatnya. Kejora tidak seantusias sahabatnya, walaupun ia setuju dan pasrah namun dari hati yang paling dalam Kejora masih ingin mengejar cita-citanya dan tidak ingin menikah muda.
*********
"Sah"
"Sah"
"Sah"
Ketiga kata Sah terucap begitu lantang berturut-turut selama 3 kali.
Di pagi yang cerah di hari sabtu ini tengah berlangsung akad nikah bukan hanya 1 pengantin yang menikah tapi 3 pengantin sekaligus.Ketiga pengantin wanita yang berada dikamarnya berpelukan haru saat kata itu terdengar begitu jelas, Karina, Keira, Kejora mereka adalah pengantin wanitanya, mereka 3 sahabat yang menikah muda karena perjodohan yang dilakukan orangtuanya.
Disinilah mereka sekarang disamping suami mereka masing-masing, duduk manis dan memulai tanda tangan dibuku nikah juga dokumen lainnya. Setelah menandatangani pengantin pria dipersilakan untuk memasang cincin terlebih dahulu.
Suara penghulu yang memimpin untuk pengantin pria memakaikan cincin secara bersamaan, ketiga pengantin itu hanya pasrah mengikuti pak penghulu.
Saat cincin itu sudah melingkar di jari masing-masing pengantin wanita, dan dilanjut pengantin wanita yang memasang cincin pada suami masing-masing. Suara riuh dan tepuk tangan dari tamu undangan yang menyaksikan akad nikah 3 pengantin begitu ramai saat pengantin pria disuruh untuk mencium istri masing-masing.
Kirana, Keira, Kejora tertunduk malu mereka begitu deg-degan saat bibir suami menempel lembut di kening mereka.
Acara akad nikah selesai setelah pengantin bersungkeman dengan para orangtua, ketiga pasangan pengantin itu disuruh untuk beristirahat dikarenakan nanti malam adalah resepsi pernikahan mereka.
Keira, Karina, Kejora berjalan beriringan menuju kamar hotel yang dijadikan tempat mereka berhias tadi.
"Gak nyangka kita beneran udah nikah barengan" ujar Karina dengan senyum dibibirnya
"Iya Kar, gue masih gak percaya kita nikah sama kakak beradik itu" Keira merangkul Karina dan Kejora. Kejora hanya diam saja hatinya tidak sebahagia kedua sahabatnya, entahlah Kejora bingung dengan perasaannya saat ini.
"Ra lo kenapa, ini hari pernikahan kita harusnya lo bahagia Ra" ucap Keira saat melihat Kejora terlihat biasa saja dengan pernikahannya
"Entahlah gue hanya lelah" ujarnya lalu masuk ke dalam kamar.
"Ra gue tau lu belum bisa nerima pernikahan ini sepenuhnya, bukannya dari SMA kita tau kalau akan berakhir seperti ini? Terima dengan lapang dada ya, gue yakin kita semua bisa bahagia" Karina menyentuh pundak Kejora memeluk gadis yang sudah duduk diranjang yang diikuti Keira.
KAMU SEDANG MEMBACA
Nikah Muda
Teen FictionTiga orang gadis cantik yang menikah muda saat kelulusan SMA karena Dijodohkan. Karina, Keira, Kejora mereka triple K sahabat dari bayi karena orangtua mereka sahabatan dan orangtua mereka ingin melihat putri-putrinya nikah muda mengikuti jejak san...