Cutie masih bisa merasakan jantungnya yang berkerja dua kali lipat dari biasanya. Rasanya darahnya mengalir terlalu deras. Semalaman ia tidak bisa tidur nyenyak, sibuk berguling ke sana ke mari sambil menggigiti bantalnya.
Berlebihan, tapi ini kali pertama pesannya dibalas dan itu memberi kesan tersendiri sampai hari ini.
"Cute!" Cutie tersentak dari lamunannya, menoleh ke samping menatap Rindang yang menatapnya khawatir.
"Apa?"
"Lo nggak kenapa-kenapa 'kan?" tanya Rindang membuat Cutie mengerutkan keningnya, bingung.
"Dari tadi lo senyam-senyum sendiri, gue sikut juga nggak nyadar, gue panggil juga nggak nyaut-nyaut. Kirain... lo kesurupan hehehe...." ucap Rindang berbisik sambil cengengesan, takut terkena amukan Cutie dan tentunya dosen di depan sana.
Anehnya Cutie malah tersenyum simpul.
"Nggak, gue cuma... happy?"
"Lo belum gila 'kan Cute? Beneran, mendingan lo mencak-mencak kaya biasanya daripada kaya gini," ujar Rindang serius.
"Ishhh... kenapa si? 'Kan gue seneng. Nggak boleh?" sewot Cutie.
"Huftttt... ternyata masih Cutie yang sama, kir-"
"Saya tidak suka ada yang mengobrol di dalam kelas saya." Cutie dan Rindang langsung diam tak bersuara, kelas yang berundak membuat tiap aktivitas mahasiswa terlihat. Dan keduanya sibuk mengobrol sampai melupakan fakta itu.
Setelah kelas selesai, Cutie tidak langsung keluar kelas, melainkan mengecek ponselnya. Membuka direct massage di facegram, masih sama. Notifikasi lain masuk dari aplikasi whosaap, lima pesan dari grup chat.
Novelnya Glowing dan imut
Glowly
Heh, @Novela lo udah ACC proposal skripsi? Secepat itu?Novela
Belum ACC, masih ada yang perlu di revisi.Glowly
Merendah untuk merokokEh meroket.
🚀
Jari lentik Cutie mengetikkan balasan dengan cepat.
Anda
Cepet banget si Vel?Kira-kira donggg...
Gue aja belum ada ide
Angkat kasus sinetron kali ya? Nanti tinggal kasih bumbu-bumbu gitu?
Cutie mendengkus, otaknya masih nge- blank karena begadang. Novela sudah ACC proposal skripsi, sedangkan ia belum tahu mau mengangkat pembahasan apa? Judulnya apa?
Sepertinya Cutie juga harus berkerja lebih dari mengurangi rebahan. Apa ia harus bertapa dengan duduk di kloset kamar mandi seperti saat mengerjakan tugas lainnya? Atau merealisasikan niatnya untuk mengangkat kasus sinetron?
Cutie tahu Novela orangnya terperencana, bahkan setahunya, Novela punya journal berisi goals, to do list, dan lainnya. Seambis itu.
Ding...
KAMU SEDANG MEMBACA
facegram
RomanceCutie Minggula Barata adalah mahasiswi hukum semester 7 yang mulai menjalani penggarapan skripsi, di satu sisi ia juga suka stalking orang di media sosial Facegram. Karena iseng-iseng ia malah terjebak dengan korban stalkingan-nya sendiri. Saat oran...