part 3 (awal mengenalmu)

144 76 63
                                    

Aku menyukaimu, Aku tidak tahu kenapa bisa sampai menyukaimu, sejak pertama aku melihatmu, aku tertarik denganmu, mungkin kamu akan masuk didalam hidupku sebagai takdirku.
Silvia lesyafi.

Pertama bertemu denganmu, kita berdua masih bercanda tawa saat pemilihan OSIS disekolah kita, kita saling berjuang sebagai calon ketua OSIS 2020-2021 pada saat itu.

Waktu itu, aku melihatmu sambil tersenyum saat kamu menyampaikan visi misi didepan banyak orang, tampaknya kamu percaya diri untuk menyampaikan nya, tanpa rasa takut sama sekali untuk menyampaikan. Ya bagiku kamu hebat! Kamu pemberani kakak!.

Iya, dia adalah seorang angkatanku, maksudnya adalah, dia seorang kakak kelasku disekolah yang saat ini aku sekolahkan, perbedaan usiaku dengan-nya hanya 1 tahun saja.

"Silvia lesyafi, dari kelas 7d, harap naik keatas mimbar untuk menyampaikan visi dan misi, sebagai calon peserta ketua OSIS 2019-2020" Ucap panitia pelaksana OSIS, sambil mempersilahkan untuk naik ke atas mimbar.

Namaku sudah dipanggil, itu artinya sekarang adalah giliranku untuk mencapaikan visi dan misi ku sebagai calon peserta ketua OSIS.

Sebenarnya aku tidak ingin mencalonkan diri, namun teman-teman ku memaksakanku untuk mencalon, agar dikelasku ada perwakilan satu orang untuk mencalon. Bukan hanya teman sekelasku, wali kelasku juga menyuruhku.

Setelah dipanggil akupun naik diatas mimbar, jantungku berdetak kencang, tanganku terasa dingin, dan boleh dikatakan aku kurang percaya diri untuk menyampaikan Semua-nya, namun aku percaya, aku katakan didalam hatiku, aku bisa dan aku pemberani.

"Bismillah, Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh" Ucapku, sambil memegang Microfon dan berusaha untuk tidak kelihatan terlalu panik.

"Waalaikummussalam warahmatullahi wabarakatuh" ucap serentak para siswa dan siswi yang ada di depanku.

Saat ini aku menyampaikan visi dan misiku secara gugup, karena ini adalah salah satu pengalaman pertamaku, mencalonkan diriku sebagai calon ketua OSIS, dan menyampaikan visi misi didepan banyak orang.

Setelah semua peserta calon ketua OSIS menyampaikan visi misi mereka masing-masing, kini tiba saatnya untuk semua siswa-siswi memilih siapa yang pantas untuk menjadi ketua OSIS 2020-2021.

"TES, TES, TES 123" Ucap panitia pelaksana, itu artinya sudah selesai menghitung hasilnya dan akhirnya pengumuman calon ketua OSIS pun akan segera di umumkan.

"para calon peserta ketua OSIS, harap berbaris didepan para siswa siswi, agar para siswa dan siswi bisa melihat dengan jelas, bahwa siapa yang akan menjadi calon ketua OSIS" jelas panitia kepada
calon ketua OSIS, sambil para calon membariskan diri-nya didepan para siswa dan siswi Yang  ada didepan-nya.

Aku tidak berharap ingin menjadi ketua OSIS, karena bagiku, apapun pangkat-nya, apapun jabatan-nya, kita adalah siswa dan siswi, namun perbedaan-nya adalah kita harus menjalankan kewajiban sebagai jabatan yang sudah ditentukan.

"Dan yang menjadi ketua OSIS tahun 2019-2020 adalah...." ujar panitia membuat para siswa dan siswi merasa penasaran.

"Siapa ya" ujar salah satu siswa

"pasti Zaidan"

"Zivanna"

"Silvia"

jangan jadi pendendam, jadilah pemaafTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang