"Farisha lo cantik."
-𝓐𝔃𝓻𝓲𝓮𝓵 -
Di Pondok Pesantren."Farisha, Farisha sini nak ke kantor". Suara Bu Endah pengawas pondok yang menyuruh Farisha untuk menuju ke kantor dengan menggunakan mic.
"Hayo Far, lo sih gak pinter ah gitu aja sampek di panggil." Kata Alaina yang sedang mengerjakan tugas sekolahnya.
"Padahal tadi gak ada orang loh pas gue masuk, aishh sial banget mana capek banget gue." Jawab Farisha.
Dengan rasa malas, lelah, dan keterpaksaan, Farisha berjalan menuju ke lantai dasar dan menemui Bu Endah di dalam kantor.
"Kenapa bu?" Tanya Farisha.
"Habis dari mana tadi kamu? Kok gak ikut sholat maghrib berjama'ah?" Tanya Bu Endah balik.
"I-itu s-ssaya tadi abis beli belanja bulanan bu sama temen saya. Maaf sebelumnya saya tidak ijin keluar". Jawab Farisha yang sembari tadi tak melihat mata Bu Endah hanya menundukkan kepalanya.
"Bagus udah jujur, karena udah jujur saya gak kasih kamu hukuman berat, cuman baca surat Al-Kahf sebanyak 3x sanggup?" Ujar Bu Endah.
Farisha menelan air liurnya kasar saat mendengar ucapan ibu pengawas itu.
"Mati gue!! posisi berdiri lagi. Haduh gimana nih kalo udah kek gini jadinya." Batin Farisha.
"Bu saya lagi datang bulan, maaf." Jawab Farisha.
"Yaudah baca surah yasin di buku kecil itu, ada di rak buku mushollah."
Farisha menjawab dengan sekali anggukan kepalanya. Lalu ia mengambil buku itu dan kembali ke dalam kantor pengawas lagi.
"Bismillahirrahmannirrahiim, sstt huft!!"
Ia mengenal nafas panjang lalu menghirupnya kembali agar dia tidak kehabisan nafas saat di tengah ayat.Farisha memulai bacaan Yasin tersebut.
Dia di perintahkan membaca 3x tidak boleh duduk harus dengan berdiri. Setengah jam Farisha baru menyelesaikan sekali bacaan Yasin, dia mengambil nafas kembali dan melanjutkan bacaan tersebut.
Di sisi lain, Azriel yang datang ke tempat pondokan itu hanya menghantarkan barang, suruhan adiknya. Tak sengaja mendengarkan suara Farisha yang sedang membaca surah Yasin membuat dirinya berhenti untuk memasuki kantor itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
GORESAN (ON GOING)
Teen Fiction[BACA PELAN" DAN RESAPI KAWAN 🤗] Farisha Athalia Rajaksa seorang cewek yang masih duduk di bangku SMP dengan banyaknya bullying yang dia terima di sekolahnya, di jatuhkan oleh keluarga sendiri, dan di sakiti dengan cinta pertamanya. Terlalu malang...