◍•◕◕•◍Pada tanggal 14 Agustus 1945, Jepang menyerah tanpa syarat kepada sekutu. Berita tentang kekalahan tersebut sangat dirahasiakan oleh Jepang bahkan semua stasiun radio disegel oleh Jepang tetapi tokoh golongan muda yakni Sutan Syahrir, Wikana ,Darwis, dan Chaerul Saleh mendengar kabar ini melalui radio.
◍•◕◕•◍
14 Agustus 1945
Saat ini para tokoh golongan muda sedang mendengarkan salah satu kabar melalui salah satu saluran radio.
“Kalian dengar itu? Radio telah menginformasikan Jepang menyerah kepada Sekutu, berarti di Indonesia terjadi kekosongan kekuasaan." Ucap Sutan Syahrir memulai pembicaraan terlebih dahulu.
"Kalau begitu, kita harus mendesak golongan tua terutama Bung Karno untuk segera memproklamasikan kemerdekaan!” Jawab Chaerul Shaleh dengan tekad.
"Benar itu, Jepang sudah tak ada wewenang lagi di negeri kita. Kita harusmemanfaatkan momen ini!" Sukarni menambahkan ucapan Chaerul Shaleh.
”Betul sekali Bung.” Wikana juga ikut membenarkan.
”Tetapi jangan sampai Proklamasi kemerdekaan diproklamasikan oleh PPKI.” Sutan Syahrir memberi sarannya.
”Kenapa kau berpendapat demikian sobat?” Tanya Chaerul Saleh kepada Sutan Syahrir.
”Karena PPKI adalah badan bentukan Jepang! Kita tidak ingin ada campur tangan Jepang dalam Proklamasi Kemerdekaan!” Jawab Sutan Syahrir dengan tegas.
“Maka dari itu, mari kita sepakat untuk menolak segala bentuk 'hadiah' kemerdekaan dari Jepang karena kita
akan menyusun kemerdekaan sendiri.” Ucap Wikana.“Bung Syahrir benar, Kemerdekaan itu adalah hak dan persoalan rakyat yang harus segera diproklamasikan. Mari kita semua meminta kepada Ir. Soekarno dan Bung Hatta untuk memutuskan segala hubungan dengan Jepang.” Darwin membernarkan ucapan Sutan Syahrir.
“Tepat sekali. Kalau begitu, bung Wikana dan Chaerul, kalian harus pergi kekediaman Soekarno untuk menyampaikan kabar ini. Saya dan yang lainnya akan memerintahkan anggota pemuda lainnya untuk merebut kekuasaan dari Jepang.” Ajak Sukarni.
◍•◕◕•◍
KAMU SEDANG MEMBACA
PERISTIWA RENGASDENGKLOK
Fiksi SejarahPeristiwa Rengasdengklok merupakan perstiwa yang bersejarah bagi Bangsa Indonesia. Kecamatan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat ini menjadi saksi bisu perjuangan menuju proklamasi kemerdekaan Indonesia. Peristiwa yang terjadi pada 16 Agustus 1945 itu...