Memasuki perkemahan, kalian akan disambut dengan Half-blood hill atau gerbang utama. Yang bisa melalui ini hanyalah mereka yang memiliki darah campuran. Mortals and monsters tidak akan pernah bisa melewati Hills magic borders yang menyelubungi perkemahan.
Kalian akan disambut oleh Sports Courts yang terletak di depan. Biasanya, para pekemah memakai itu untuk bertanding atau sekadar berlatih fisik.
Sebagai perkemahan untuk darah blasteran, di sini kita bisa menemukan berbagai fasilitas yang bisa pekemah gunakan untuk mengasah kemampuan bertarung mereka.
Selain itu, ada juga beberapa jadwal latih tanding yang disusun oleh Mr. DO selaku direktur yang bertanggung jawab terhadap semua kegiana perkemahan.
Selain deretan kabin yang berbentuk segiempat dengan jarak sekitar lima meter, ada juga Big House, tempat di mana Oracle tinggal juga Mr. D atau lebih akrab disapa Mr. Yeol dan juga Mr. DO sering menghabiskan waktu mereka untuk beristirahat.
Tempat ini juga menjadi lokasi rapat bagi para captain kabin untuk menyelesaikan permasalahan yang ada pun menentukan ide latihan sebelum misi.
Ps: untuk diketahui, oracle adalah peramal!
Yang kedua adalah dining pavilion yang berdekatan dengan kitchen. Di sini mereka bisa berkumpul untuk makan tiga kali sehari, penanggung jawabnya adalah peri pohon yang disebut Dryad juga anak-anak Kabin Demeter yang memang dianugerahi kemampuan untuk memasak.
Ada peraturan tidak tertulis yang disepakati oleh semua pekemah bahwa mereka akan makan hanya bersama dengan saudara kabin masing-masing dan sebelum makan mereka akan memberikan makanan terbaik mereka ke dalam api unggun sebagai persembahan untuk para dewa terutama Dewi Hestia.
Selanjutnya adalah amphitheater.
Tempat ini merupakan lokasi terbuka dengan undakan tangga sebagai tempat duduk para pekemah untuk menonton persembahan dari beberapa kabin seperti permainan alat musik, pertunjukan teater atau latihan olahraga.
Tempat selanjutnya Camp Store, tempat di mana para pekemah bisa membeli keperluan harian mereka dengan menggunakan koin drachma yang diperoleh dari orang tua mereka.
Archery Field menjadi tempat berikutnya yang ada di perkemahan, ini adalah tempat di mana para pekemah bisa berlatih bersama Mr. DO dibantu oleh beberapa putra-putri Apollo yang sudah mahir memanah, kecuali Lee Haechan tentunya.
Di samping lokasi panahan, ada Arts and Crafts Center di mana tempat itu merupakan favorit putra-putr Athena. Tapi, semua pekemah yang memiliki bakat seni atau sekadar ingin melukis, memahat atau membuat kerajinan tangan, bisa ke sini!
Tidak jauh dari Amphitheater, ada Climbing Wall. Para Demigod biasanya berlatih di sini terlebih jika mereka harus menghadapi pertandingan Capture the flag. Climbing Wall sendiri adalah tembok raksasa yang memiliki jebakan, jika tidak ingin ketumpahan lava atau batu-batu besar, mereka harus memanjat dengan super cepat guna menghindari benturan.
Sword Fighting Arena adalah arena latihan bertarung para Demigod yang terletak di pinggir hutan, bersebelahan dengan Archery Field dan Pegasus Stables.
Ada boneka jerami dan beberapa perlengkapan lainnya yang bisa membantu mereka latihan untuk meningkatkan kemampuan berperang. Anak-anak Ares selalu menonjol di sini, maka dari itu Mr. DO memberikan akses khusus ketika mereka ingin menggunakannya.
Melipir sejenak ke sisi lain, di mana Demeter Fields terbentang dengan indah. Ini adalah salah satu lokasi yang paling sering dikunjungi oleh para pekemah, sekadar menyaksikan bunga-bunga peliharaan Kabin Demeter yang mekar dan mengeluarkan wangi semerbak, menatap matahari terbenam atau melihat Strawberry Fields and Vineyard yang dikelola bersama Kabin Dionysus.
Selain itu, ada juga Pegasus Stables dimana putra-putri Aphrodite adalah kawannya, ruang ini seperti Horse Stable hanya saja ada ruangan ekstra untuk sayap Pegasus.
Di perbatasan Utara perkemahan, ada The Beach, tempat ini agak jarang dikunjungi kecuali mereka ada agenda untuk latihan. Mr. Do sering melatih Yuta—Putra Poseidon—di sini, namun melarang Demigod lain untuk mendekat karena sedikit berbahaya.
Selain yang disebutkan di atas, masih ada banyak hal yang bisa kita temui di perkemahan.
Uhm, sebut saja Thalia's Pine Tree yang terkenal! Siapa yang tidak tau Thalia!? Keterlaluan sih.
Kemudian, ada The groove of Dodona! Apa itu? Well, itu adalah pohon Ek yang ditanam oleh Rhea di hari-hari pertama mereka di dunia dan satu-satunya peramal yang tidak berafiliasi dengan Apollo!
Untuk bisa masuk ke hutan, para pekemah harus melewati Myrmeke's Lair yang terkenal menyebalkan!
Anak-anak Hephaestus juga memiliki tempat favorit di perkemahan! Yep, betul sekali! Bunker 9 atau Forge Hephaestus. Mereka dan juga para pekemah lainnya bisa membuat banyak senjata dan memperbaiki beberapa mesin di sini.
Apakah kalian penasaran dengan sungai tipis yang mengalir dan memisahkan dua hutan ini?
Anak sungai ini dinamakan Zephyros Creek yang diambil dari nama Dewa Angin—God Zephyros—garis ini juga menjadi batas saat permainan capture the flag berlangsung.
Library Athena, Mess Hall dan beberapa tempat lain mungkin akan kalian temukan jika menjelajah lebih dalam.
Tapi, untuk pertemuan kali ini, cukup kenali yang sering dikunjungi terlebih dulu.
Mari kita berkenalan dengan para penghuni yang memiliki kisah menarik untuk dibagikan.
***
Ciao!
KAMU SEDANG MEMBACA
orpic
Fanfictioncerita ini terinspirasi dari semua kisah tentang demigod. terutama rick riordan. genderswitch.