Apa yang pertama kali terlintas dibenak kalian ketika mendengar kata "putus" atau kalimat "kita akhiri saja sebelum terlambat".
Pemicu dari penyakit yang dinamakan patah hati. Penyakit berbahaya menyerang psikis seseorang yang mencintai terlalu dalam. Rasa sakit yang lebih berbahaya dari penyakit langka, tanpa diketahui pasti apa obat penyembuhnya.
Rasa itu yang akan kubagikan kepada kalian. Bukan hanya rasanya, tapi juga perjalanan bagaimana aku mendapatkan rasa tersebut, dimulai dari perjuangan yang berbuah manis hingga akhir yang lebih pahit dari pada pil penurun panas. Semuanya akan ku bagi kepada kalian.
Mungkin beberapa orang yang tidak pernah merasakan berjuang sepenuh hati demi cinta sehingga berujung patah hati akan mengatakan seperti ini " sudah lupakan saja, masa gara gara satu orang kamu sampai segitu sedihnya. Masih banyak yang lain padahal", dan kami yang benar benar merasakan patah hati hanya dapat tersenyum palsu mendengar semuanya, hingga tiba saat sendiri di dalam ruang pribadi, hanya benda mati yang menjadi saksi bisu dari air mata yang mengalir.
Seorang teman pernah berkata seperti ini " kamu harus merasakan dulu apa itu patah hati dan disakiti, maka kamu akan bisa menjadi orang yang kuat dan benar benar merasakan apa itu kebahagiaan yang sesungguhnya" jika dipikir-pikir lagi dan dibandingkan dengan kehidupanku yang sekarang, perkataannya memang benar,hidupku terasa lebih nyaman dan sangat berbeda dengan masa masa kuliah dulu,tepatnya masa awal dimana kau memasuki dunia menjadi seorang mahasiwi dan awal mula semua cerita itu dimulai.
KAMU SEDANG MEMBACA
Something about breakUP
RomanceApa yang pertama kali terlintas dibenak kalian ketika mendengar kata "putus" atau "kita akhiri saja sebelum terlambat". Seorang teman kuliah pernah bilang seperti ini " kamu harus merasakan dulu apa itu patah hati dan disakiti, maka kamu akan bisa m...