Hari libur selalu Jungkook gunakan untuk bersantai di rumahnya sekaligus termenung
Mengingat ia berhasil melewati ratusan hari tanpa seseorang yang sampai saat ini masih menjadi alasannya betah tak menaruh sepenuh hatinya pada orang lain
Jika diingat,rasanya memang tak banyak waktunya bersama Lisa,atau wanita yang kerap merengek ingin di panggil dengan sebutan Lili , Jungkook tak masalah Lisa memang seindah bunga lili
Walau sudah 15 tahun lebih menikah dan sudah memiliki anak,namun Lisa tetap menjadi orang nomor 1 yang berada di hatinya, berdampingan dengan mendiang ibunya
Ya..ibu Jungkook meninggal setahun setelah Lisa meninggalkannya
Jangan tanyakan sehancur apa, Jungkook bahkan enggan untuk bangun di keesokan harinya
Sampai—
"Disini ternyata,aku mencarimu,aku baru saja membuat cookies,mau coba??"
Jungkook tersenyum menanggapi wanita yang membuyarkan lamunannya
"Iya.. setelah ini ya.."
Jeon Ji-eun, wanita yang berhasil menyandang nama depan Jungkook di awal namanya
Dulu Jungkook kira itu akan bersanding di depan nama Lisa,namun ternyata takdir tak menginginkannya
Wanita yang berhasil membawa Jungkook bangkit,hingga memiliki hidup baru bersamanya dan anak semata wayangnya
Walau rasa cintanya tak sebesar apa yang ia rasakan pada Lisa,namun Jungkook selalu berusaha menghargai sekecil apapun hal yang Ji-eun berikan padanya
"Hai Ayah"
"Oh..Ruto sudah pulang"
"Ayah kenalkan,ini temanku"
Itu Haruto,anak semata wayangnya
Haruto mengikuti kelas tambahan di hari libur,dan sekarang ia pulang membawa seorang gadis cantik
Tak terasa anaknya sudah tumbuh dewasa hingga berani membawa seorang gadis untuk di kenalkan pada ayahnya
"Eoh..siapa ini??" Tanya Jungkook ramah
"Namaku panjang om,jadi om cukup panggil aku—"
"Lili~"
"Ya.. Lili saja cukup om" ucap wanita berambut sebahu itu dengan ceria
Sedang Jungkook langsung tertegun
Lili
Nama itu kembali membawa rasa sesak menyeruak kedalam dadanya
Menyadari ayahnya yang tak kunjung menyambut uluran tangan temannya, Haruto pun menyadarkannya
"Ayah,temanku sedang berkenalan"
"Oh..ya..maaf,ya.. aku Jungkook ayahnya Haruto" ucap Jungkook sambil meraih uluran tangan gadis mungil di depannya
"Kalian masuk aja,Bunda sedang membuat cookies"
"Yasudah..Haruto dan Lili masuk kedalam ya Yah,ayah jangan ngelamun"
Setelah anaknya pergi, Jungkook kembali ke kursinya
Sialan
Kenapa sudah berpuluh tahun, Lisa masih sangat berpengaruh pada dirinya
Tiba-tiba dirinya ingat sebuah surat yang Taehyung berikan padanya beberapa hari lalu
Taehyung bilang anaknya memberikannya
Awalnya Jungkook bingung,kenapa Yuna memberikannya sebuah surat biasanya jika menginginkan sesuatu anak gadis Taehyung itu akan langsung mengatakannya
Tapi Taehyung bilang bahwa itu surat dari anaknya bersama Jisoo 20 tahun lalu
![](https://img.wattpad.com/cover/283263463-288-k529756.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
SUCCUBUS
Romance[END] Bercerita tentang para agen rahasia yang berusaha menangkap para kriminal berwajah Dewi,yang sialnya membuat mereka terjebak dengan pesona para wanita itu "Bukankah pengorbanan termasuk bukti mencintai yang paling besar??" "Kalau begitu aku be...