𝐇𝐚𝐩𝐩𝐲 𝐞𝐧𝐣𝐨𝐲 𝐫𝐞𝐚𝐝𝐢𝐧𝐠🤎Nataya baru saja selesai mandi dan dirinya kini tengah berada di dapur untuk makan malam, sembari menyendokkan makanan kedalam mulutnya, Nataya menscroll layar handphonenya. Tangannya berhenti bergerak menggulir laman Instagram yang sejak tadi ia lihati, sendok yang ia pegang jatuh diatas piring sehingga menimbulkan suara yang cukup nyaring, dan Nataya dengan ekspresinya yang nampak kaget itu dengan cepat mendekatkan handphonenya pada wajahnya.
"Ini bener?" gumamnya.
"Wah, ini gabisa dibiarin nih, yang ada bisa merusak citra gue sebagai fans beratnya Repunzel!"
Nataya baru saja membaca laman yang muncul di Instagram pribadi miliknya, disana tertulis jelas bahwa penulis favoritnya yakni 'Repunzel' dan buku yang ia sempat baca di platform resmi itu akhirnya akan terbit bulan depan, dan Nataya harus mendapatkannya bagaimanapun caranya, bahkan untuk berdesakkan disebuah toko buku pun akan ia lakukan.
Nataya tersenyum dengan gembira hingga nasi yang ada di piringnya ia abaikan begitu saja, Nataya membayangkan betapa bahagianya jika ia bisa memeluk buku yang diinginkannya sejak dua bulan lalu. Kebahagiaannya begitu meruah, hingga satu notif muncul dilayar handphone miliknya.
*Massage
Dipta gajelas : Nataya, gue ada voucher promo makanan dan karena hari ini mama masak dirumah, jadi vouchernya gue kasih Lo aja. Dan bentar lagi mas gofoodnya Dateng paling, selamat menikmati Nataya.
Nataya menghela nafasnya panjang sebelum ia mengetik balasan pesan pada Dipta, dirinya baru saja makan bahkan makanan itu belum habis setengahnya.
Nataya : Makasih niat Lo baik Dipta, tapi kenapa gak Lo kasih aja buat keluarga Lo sih, gue juga kebetulan udah makan Ta.
Dipta gajelas : Yaudah simpen buat besok sarapan pagi, Lo kebiasaan banget gak sarapan tuh.
Nataya baru saja ingin membalas pesan dari Dipta tapi nampaknya makanan itu lebih dulu datang sebelum Nataya kembali ingin mengomel pada Dipta.
"Permisi gofud!!"
"Mas gofudnya nih..." teriak driver itu dari luar rumah Nataya.
"Iya sebentar!!" balas Nataya berteriak.
Nataya berjalan kearah pintu dan membuka pintu itu, driver laki-laki itu memberikan makanan pada Nataya, Nataya menerimanya lalu mas-mas gofood itu telah dan Nataya pun pergi langsung masuk kedalam rumah usai menutup pintu dan menguncinya.
"Voucher apanya nih, ini mah potongan harga, sih Dipta bikin gue naik darah Mulu!"
Bagaimana Nataya tidak kesal, voucher makanan itu hanya memberi potongan harga 20ribu dari harga biasanya, dan lihat apa yang Dipta belikan untuknya, Ada beberapa makanan yang dimana harganya cukup untuk makan dua sampai tiga hari.
"Dipta Lo beneran bikin gue bingung.."
Nataya menyimpan semua makanan itu didalam kulkas, tapi satu yang ia lihat dan Nataya tersenyum bahagia melihat itu, ada pisang krispi dengan satu box dan ditaburi oleh coklat dan matcha, jelas untuk hal ini Nataya akan sangat berterimakasih pada Dipta.
******
Dipta nampak dengan serius menatapi layar handphonenya sejak tadi, tadi Nataya hendak mengetik sesuatu padanya tapi tiba-tiba tidak jadi dan bahkan sudah 10 menit berlalu dan Nataya sudah tidak online lagi, Jendra menatap adik laki-lakinya itu yang tengah duduk dimeja sementara sang mama tengah menyiapkan makan malam di bantu Mali yang menyusun ke Meja.
KAMU SEDANG MEMBACA
Bertaut
General FictionBagi Dipta dan Nataya, berada diperingkat satu saat masa sekolah membuat mereka berdua berpikir kalau mereka cukup pintar dan jenius dalam belajar. Tapi siapa yang menyangka bahwa keduanya sangatlah payah dalam hal percintaan, dimana sangat terlihat...