- mencoba dan memulai yang baru? -
Tidak terasa hari ini pun akan terjadi.
Ayah Haerin akan menikah dengan ibu dari sahabatnya, ibunya Hanni.
Haerin dan Hanni akan menjadi adik kakak, saudara.
Tidak pernah terpikirkan oleh mereka sebelumnya.Hari ini adalah hari yang penting bagi mereka.
"Haerin! Hanni!"
Hyein datang lebih awal dari tamu yang lain. Ini permintaan Haerin dan Hanni. "OMG! Kalian cantik banget!" Ucap Hyein heboh.
"Makasih Hyein."
"Lo juga cantik banget!" Puji Hanni tidak kalah heboh.
"Hehe makasih."
Hanni, Hyein dan Haerin akan menjadi partner dalam melayani tamu yang datang, hanya sebentar sisanya mereka akan menikmati hidangan yang ada.
"Rin, Han.. acaranya bakal tayang di tv gak?"
Hyein bertanya, sebab ayah Haerin kan aktor ibu kota. Siapa tau acaranya akan tayang di televisi. "Nggak, ayah nggak mau."
"Owhh."
🎬🎬🎬
Sudah beberapa jam lamanya mereka bertiga melayani tamu yang datang. Saat ini waktunya mereka untuk beristirahat dan menyantap hidangan makanan yang tersaji.
"Uhh akhirnya." Ucap Hanni lega.
"Pegel juga ya."
"Iyaa. Padahal kita cuman duduk terus kasih suvenir doang."
"Iyaa ih."
"Ayo makan."
"Ayo."
Mereka bertiga berjalan menuju ruangan yang menyediakan makanan.
"Haerin!!"
"Haerin!"
Terdengar 2 orang memanggil nama Haerin. Terlihat juga 2 cowok datang mendekat bersamaan.
"Eh kok maneh ikut manggil Haerin?" Tanya 1 cowok dengan berpenampilan menggunakan kemeja batik coklat dan celana bahan hitam yang sangat cocok dikenakannya.
Kedua cowok itu saling berpandangan. "Kok bisa ada disini?" Tanya 1 cowok lagi yang ini menggunakan kemeja berwarna biru muda dan celana bahan berwarna biru tua.
"Ortu gue diundang. Lo sendiri?"
"Sama."
"Ohh."
"..."
"Kenapa ikut manggil Haerin?"
"Eum-- lo sal--salah denger, kali." Elaknya.
"Nggak tau!"
"Uda--"
"Apa?" Tanya Haerin tiba-tiba. Dia ingat kalau mereka berdua memanggilnya. Kedua cowok itu langsung melihat Haeri yang sedang bersama Hyein dan Hanni.
"Cantik."
"Hah?"
Ketiga cewek ini sangat cantik menggunakan kebaya dan rok samping dengan warna yang sama.
"Lo cantik--"
"Uhukk?"
Cowok yang menggunakan kemeja biru muda tadi memuji, tapi matanya menatap ke arah Haerin.
KAMU SEDANG MEMBACA
say yes to me √
Teen Fictionselesai - *vote & komen jangan lupa "Kalo aku udah nggak ganggu kamu, nanti kamu kesepian." "Itu lebih baik." "Tapi nanti aku juga gak ada kerjaan kalo udah nggak ganggu kamu." "Bukan urusan gue."