Ini Aku

406 52 1
                                    

Bachira Meguru, sahabat Isagi Yoichi yang juga sekelas dengannya. Pertemuannya dengan Isagi adalah sebuah anugerah tersendiri. Di samping Mama yang sentiasa menemani, karena Isagi lah Bachira memiliki seseorang yang tak peduli bagaimana keadaanmu, ia akan ada untukmu walau kita tidak memintanya. Karena Isagi lah, ia bisa menjadi lebih bersemangat, setidaknya untuk terus menjalani kehidupan sekolahnya. Dan karena Isagi lah, Bachira bisa merasakan bagaimana rasanya punya teman.

Berlari di lorong, menanyakan ke setiap sosok yang berpapasan dengannya tanpa terkecuali. Walau lelah, nafasnya sudah terengah-engah, keringat bercucuran, ia tak peduli. Asalkan sudah melihat barang rambut Isagi se-senti pun, perasaannya akan lega.

[God damn!]
Aneh, kenapa setiap orang yang ia temui tidak tau menahu mengenai si anak Jerman yang ada semenjak salumbari. Padahal, Chigiri sendiri mengatakan kalau murid ini famous di kalangan siswi sekolahnya.
Oh, benar. Tentu saja. Ia hanya bertemu dengan para siswa/murid laki-laki di sepanjang jalan, dan bukan siswi/murid perempuan.
[Goblok!] Batin Bachira memaki dirinya sendiri.
"Eh, Bachira Meguru, what are you up to? Kamu kok keliatan khawatir banget.
Suara itu, ia mengenalnya.
[Anri-sensei!]
Langsung saja ia berbalik menghadap ke mana suara itu berasal.

Anri Teieri, STP2K⁵ sekaligus guru mapel Sejarah Dunia, yang walaupun tidak mengajar di kelas X Bahasa, mereka berdua bisa mengenal satu sama lain, bahkan Ibu dari Bachira pun sampai mengenal dan berteman dengan Bu Anri. Alasannya karena Bachira adalah anak yang 'langganan tidak hadir' pada awalnya. Jika ia terlambat, Bu Anri akan menelepon orang tua Bachira untuk melaporkannya. Atau saat Bachira tidak terlihat di sekolah, Bu Anri juga yang akan menelepon orang tua Bachira untuk bertanya mengapa Bachira tidak bersekolah.

Kebiasaan bolos dan telat Bachira bukan tanpa alasan. Ia berpikir untuk apa berada di sekolah jika perjalanan yang akan dilalui sama halnya seperti dulu. Tidak punya teman, hanya kesendirian yang menyelimuti. Bersekolah hanya akan menghambat dan menyita waktu untuk ia berkelana menyusuri dunianya sendiri.

Satu-satunya keberuntungan yang ia syukuri yaitu saat ia berangkat sekolah dan tidak sengaja menabrak calon sahabat nya. Dari situ, kehidupannya tercipratkan banyak warna dari sang pelangi yang warnanya tidak akan bisa berhenti menyebar.

"Ah! Good morning, Mrs. Anri. Bagaimana kabar ibu hari ini?"
"Syukurlah, ibu hari ini baik-baik aja. Tapi kayaknya kamu keliatan gelisah begitu. Ada masalah?"
"Hehe, tidak ada apa-apa, bu."
[bo'ong banget anjir]
"Namun, saya izin bertanya, bu. Apa ibu tau mengenai anak pindahan yang berasal dari luar negeri? Saya dengar ia berasal dari Jerman. Kalau boleh saya tahu, siapa namanya? Dan sekarang dia berada di kelas apa ya, Bu?"
"Ouhh, si anak baru. Namanya Michael Kaiser. Sekarang, kalau ndak salah, dia jadi murid kelas XI IPS 2. Memangnya ada apa dengan Michael Kaiser?"
"Eh, itu, saya hanya penasaran karena dari yang saya dengar, ia belum ada seminggu pindah ke sini, namun dia sudah terkenal di kalangan perempuan di sekolah ini."
"Hmm. Sebenarnya dia juga bukan pindahan dari salah satu sekolah di Jerman."

[Loh, maksudnya?] Batin Bachira dengan rasa penasarannya.

"Ahh, begitu rupanya. Baiklah, kalau begitu, mohon maaf saya izin pergi dahulu. Ada urusan mendesak dengan wali kelas. Terima kasih juga atas informasinya, Bu. Saya permisi."

"Iya, nak. Silahkan."

Masa bodoh dengan rasa penasarannya, Bachira hanya akan fokus pergi ke kelas di mana Kaiser berada untuk memastikan bahwa Isagi ada di sana atau tidak.

Bachira mendapati suara Isagi, suara itu lumayan keras sampai terdengar oleh Bachira yang mungkin saat ini posisinya lumayan jauh dari Isagi.
"Cecung*k sialan! Ngapain kabur, hah! Sini lawan gue!"
"Eh?! Itu suara Yoichi! Huft, thank goodness. I'd better chase him now."
Bachira kembali berlari untuk menyusul Isagi.

"Yoichi, ini aku. Tolong jangan gegabah ya."


Thu, Mar 2 2023
By: Sethnoia

.............................................................

|| Kamus fakta b aja:
⁵. STP2K: Singkatan dari Satuan Tugas Pelaksana Pembinaan Kesiswaan

UNEXPECTED LOVE || BLUE LOCK AUTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang