TSS 1

71 11 5
                                    

بسم الله الرحمن الرحيم...

اللهم صل على سيدنا محمد

"ABA, UMA....!!! teriak seorang gadis sambil berlari dengan memakai abaya warna hitam dan kerudung pasmina menutup dada yang menambah kesan cantik di wajahnya itu

" ya allah nak jangan lari lari nanti jatuh 'peringat seorang wanita setengah paruh baya, "hehehe maaf uma abisnya zia seneng banget di jengukin sama aba dan uma 'ujarnya dengan wajah yang sangat senang dan tak lupa dengan menyalami kedua orang tuanya..

" gimana kabar kamu sayang'tanya seorang pria setengah baya itu , '"alhamdulillah aku baik ba kalo kalian gimana kabarnya, tanya nya

"Alhamdulillah kita sehat sehat aja sayang 'ujar ibu fitri_ibu Zalia

Ya nama gadi itu adalah Zalia az zahra seorang santri dari pondok pesantren al amin di kota S, Zalia seorang gadis yang kerap di panggil zia itu sudah lama menimbah ilmu di pesantren al amin hampir enam tahun lamanya

Saat ini zia dan kedua orang tuanya sedang berada di ruang khusus untuk santri yang di jenguk, area santri putra dan putri di pisah dengan pembatas pagar besar dan tinggi jadi santri putra dan putri tidak akan bisa saling bertemu, takutnya santri santri akan melakukan hal yang sudah di larang oleh pesantren misalnya surat suratan, itu salah satu hal yang tidak di perbolehkan oleh pihak pesantren..

❂❂❂❂❂❂

Setelah berbincang bincang dengan kedua orang tuanya dan melepas rindu kini mereka sudah pulang karna waktu berkunjung sudah habis memang di pesantren al amin waktu berkunjung di batasi karna agar tidak berdampak lain kepada santri

Saat ini zia sedang berjalan menuju asrama nya dengan tangan kanan dan kirinya membawa plastik yang berisi jajanan dan kebutuhan lainnya

"Assalamu'alaikum " ucapnya sambil menaruh bawaanya di atas kasur

"Wa'alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh " jawab tiga gadis yang sepertinya sedang bermuraja'ah dengan kitabnya ketiga gadis itu adalah sahabat zia dan sekaligus teman sekamarnya fira, nabila dan hani.

"Wehhh abis kiriman nih " ucap fira yang berbinar saat melihat kantung plastik yang penuh dengan jajanan itu

"Ya allah fira nggak ada malunya apa, gumam hani yang merasa geram dengan tingkah fira, sedangkan nabila dan zia hanya bisa geleng geleng

Zia melepas kerudungnya dan mengambil kantong plastik yang berisi jajanan dan menghampiri ketiga sahabat nya yang sedang duduk lesehan di bawah

" nih makan ini juga banyak banget nggak bakal abis aku "ujarnya sambil mengeluarkan makanan ringan dan juga ada susu, permen dan lainnya juga

" nah kalo gini hafalan aku pasti langsung masuk "ucapnya sambil mengambil susu dan juga snek lainnya

" helleh langsung masuk konon, awas aja nanti kalo masih belom hafal tak aduin ke ustadzah zahro "ujar hani yang merasa jengkel dengan temennya satu ini

Nabila dan zia tersenyum dengan tingkah kedua sahabatnya ini yang tak pernah akur eitss tapi saling menyayangi

" emang fira lagi hafalin apa kayaknya kita udah setor deh 'ucap zia sambil memasukkan kacang telur ke dalam mulutnya, "itu ngafalin sorrof dia kan belom setor kemarin malam 'ujar nabila . Zia hanya menganggu kan kepalanya

" eh fira udah woi ya allah cepet hafalin besok harus di setorin ke ustadz ilham, nggak kenyang apa dari tadi udah abis banyak kamu '

"Ihh hani apa sih sewot banget sama aku zia aja nggak marah,

" ya tapi kan kamu harus hafalin nanti di kena hukum kamu, gini gini aku nih peduli sama kamu takut kena hukum

"Hufff, iya iya tapi aku bawa ya dikit hehehe aku mau hafalan di aula aja bayyyy Assalamu'alaikum " ucapnya sambil membawa beberapa snex dan berlari keluar asrama

"Heran aku sama fira,kok nggak berubah rubah dari dulu tingkahnya "'cibir hani

" eh hani nggak boleh ngomong gitu 'ucap nabila

"Iya hani kamu nggak boleh kayak gitu kita harus saling menyayangi sesama umat muslim, dalam sebuah hadis Rosulullah bersabda "orang orang yang penyayang akan di sayangi oleh dzat yang Maha Penyayang, maka hendaklah kalian sayangi orang yang ada di bumi niscata dzat yang ada di langit akan mencintai kalian ( H. R at Tirmidzi)
, jadi kita harus saling menyayangi.. 'Ucap zia menjelaskan pnjang lebar

" iya iya aku minta maaf 'ucap hani sambil meminum susunya

"Jangan minta maaf sama aku dan nabila, nanti minta maaf sama fira 'ujar zia

" yah gengsi donk '

"Hani...... Ucap nabila dan zia bersamaan

" iya ustazah zia dan nabila aku nanti bakal minta maaf sama fira, "ujarnya sambil mengatupkan kedua tangannya , zia dan nabila saling pandang dan akhirnya mereka tertawa ...

" eh ayo kita siap siapa sholat ashar takut telat bisa panjang urusannya nanti "ucap nabila sambil berdiri

Mereka pun pergi untuk melaksanakan sholat ashar dan akan melakukan kegiatan lainnya

❂❂❂❂❂❂






Assalamu'alaikum semuanya maaf ya kalo cerita nya kurang menarik ini cerita pertama aku jadi maaf kalo kurang pas ya aku juga masih belajar 😭😭🙏🙏

Ok bayyyyy 👋👋🖤

takdir seorang santriTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang