السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
🌜HAPPY READING🌛
>>>>>>>>>>>>>>>>>>><<<<<<<<<<<<<<<<<<
*Back to Kejadian*Dira dan pemuda itu dibawa oleh warga ke rumah Kyai untuk dilaporkan atas kejadian yang terjadi. Sesampainya di rumah Kyai...
" Assalamualaikum Pak Kyai " ucap salah satu warga dengan nada agak keras.
" Assalamualaikum Pak Kyai..Pak Kyai " ucap warga lainnya dengan tak sabaran.
Lalu seorang Bapak-bapak keluar dari dalam rumah yang ternyata adalah Kyai Pemilik Pondok Pesantren yang bernama Kyai Abdullah.
" Waalaikumussalam ada apa ini bapak dan ibu ramai ramai ke rumah saya? " ucap Kyai Abdullah agak terkejut, tidak biasanya warga beramai-ramai ke rumahnya.
" Mereka sudah berbuat yang tidak senonoh pak Kyai di kamar mandi belakang pondok " ucap salah satu warga dengan menunjuk Dira dan Pemuda itu.
" Betul pak Kyai mereka harus bertanggung jawab dengan perbuatan mereka " ucap warga lainnya.
" Iya pak Kyai mereka harus segera dinikahkan, jangan sampai karena perbuatan mereka desa kami jadi tercemar " ucap warga dengan emosi.
" Apa ? Menikah ? " ucap Dira dan Pemuda itu berbarengan
" Pak,Bu, kalian salah paham kami tidak melakukan hal itu, zina itu perbuatan dosa jangankan untuk berbuat mendekati saja tidak boleh seperti yang tertulis di surat Al-Isra' ayat 32 " ujar pemuda itu menjelaskan.
" Iya Pak,Bu, benar apa yang dibilang mas ini tadi hanya kesalahpahaman saja. Saya yang salah karena saya salah masuk kamar mandi, saya kira itu kamar mandi perempuan ternyata bukan dan pas saya keluar saya sama mas ini tabrakan dan terjadilah seperti yang bapak atau ibu lihat tadi " ucap Dira meluruskan kejadian tadi sambil menunjuk pemuda itu.
" Alah ngaku aja kalian jangan bawa-bawa dosa sok alim,maling mana ada yang ngaku apalagi kalian yang berbuat zina huh " ucap salah satu warga dengan nada ketus.
" Astaghfirullah " ucap Dira dan Pemuda itu
" kami tidak berbuat zina Bu, sungguh " lanjut Dira sambil menahan isak tangis." Astaghfirullah bapak-bapak ibu-ibu tenang jangan menghakimi seperti ini dan sebaiknya mari kita selesaikan di dalam rumah saya tidak enak dilihat banyak orang " ucap Kyai Abdullah menenangkan dan mengajak mereka itu masuk ke dalam untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi.
Lalu Dira,pemuda itu, serta beberapa warga pun masuk ke dalam rumah Kyai Abdullah. Setelah didalam mereka pun dipersilahkan duduk oleh Kyai Abdullah.
" Terus bagaimana ini Pak Kyai? " ucap salah satu warga dengan tak sabaran.
" Tenang Pak mari kita bicarakan baik-baik " ucap Kyai Abdullah.
" Baik, Mungkin dari nak emm siapa namamu... " ujar Kyai Abdullah sambil menunjuk DiraBersambung...
🖤Jazakumullah khoir 🖤
Teşekkür ederim
____________________________________
____________________________________Sekian dulu gaesss 👋
-Semoga kalian suka🤗-
Jangan lupa follow, vote dan komen Author ya ♡Jangan lupa follow akun IG rp
Dira ( nad_iranura)
Wardah ( Inda_hksmwardah )
KAMU SEDANG MEMBACA
Imam Surgaku (Hiatus)
SpiritualSeorang Gadis berusia 17 tahun yang bernama Nadira Nur Alamsyah yang terpaksa harus menikah dengan Pemuda berusia 25 tahun yang ternyata adalah seorang Ustadz karena sebuah kesalahpahaman yang berujung pada pernikahan. . . . " Mengapa Allah memp...