Kamu mungkin tak dapat mengendalikan keadaan, tapi kamu dapat mengendalikan pikiranmu. Pikiran positif menghasilkan perbuatan dan hasil yang positif -Dr. Ibrahim Elfiky dalam bukunya yang berjudul "Terapi Berpikir Positif".
Apa yang membuatmu sibuk hingga harus mengubur mimpi menjadi hafiz/hafizah Al-Qur'an?
Kuliah?
Kerja?
Mengurus rumah dan anak?
Atau bahkan kuliah sambil kerja dan sudah memiliki anak?
Tenang, kamu masih bisa menjadi hafiz/hafizah, kok. Sekarang kamu perlu perbaiki mindset alias cara berpikir. Bicara di depan cermin atau record suaramu dan dengarkan tiap hari. Kamu harus berlatih agar mindset-mu berubah. Salah satu contoh kalimatnya gini, "aku bisa menghafal Al-Qu'an dengan mudah." Atau seperti, "aku bisa mengatur waktu untuk hafalan."
Saat terlintas pikiran negatif, segera ubah pikiran itu menjadi pikiran positif. Contoh, "aku kan banyak tugas, pasti gak sempet hafalan." Segera ubah menjadi, "aku bisa mengatur jadwalku untuk mengerjakan tugas dan hafalan."
Bismillah, yuk, mulai biasakan berpikir yang positif-positif.
Zinnia Wafa - 13 November 2023
KAMU SEDANG MEMBACA
Menjadi Hafidz Qur'an di Tengah Huru-hara Dunia
No FicciónTertarik untuk menjadi penghafal Al-Qur'an? "Banget! Tapi aku lagi sibuk kuliah, banyak tugas kuliah dan organisasi." "Wah pengen, tapi kerjaan padet banget, euy." "Mau, tapi gak ada waktu, kadang gak mood juga buat baca Al-Qur'an, hiks." Jadi, apak...