Sesampainya di agensi, setelah Jihoon dan Junkyu menyapa beberapa penggemar yang memang selalu menunggu mereka didepan gedung, mereka langsung berjalan masuk ke dalam gedung.
Sesampainya di ruang latihan, mereka langsung bergabung dengan yang lain dan mulai latihan.
"Stop!!.. Yedam, gerakan lo gak singkron sama yang lain." Teriak Jihoon ketika memonitor gerakan member.
Mendengar ucapan Jihoon, semua pandangan pun teralih pada Yedam yang langsung meminta maaf.
"Mian hyung."
"Udah gapapa, sekarang lo fokus dan kita mulai dari awal lagi." Ucap Jihoon menepuk pelan pundak Yedam.
Namun barusaja mereka mulai latihan kembali, Jihoon kembali berteriak ketika melihat kesalahan Yedam lagi.
"Oke, kita berhenti dulu." Ucap Jihoon membuat semua langsung bubar dan pergi ke spot favorit masing-masing.
"Yedam, lo kenapa?. Kalau lo lagi ada masalah lo boleh cerita ke kita semua." Tanya Jihoon mendekati Yedam diikuti Hyunsuk.
"Gue gak kenapa-napa kok, hyung." Elak Yedam memalingkan wajahnya.
"Gue tau kalau ada yang ngusik lo, Dam. Kita kenal bukan sebulan dua bulan, tapi bertahun-tahun."
"Iya, gue juga perhatiin waktu lo sampe tadi lo kayak lagi nahan tangis gitu?. Kita semua khawatir sama lo, Dam." Ucap Hyunsuk ikut menanggapi.
"Mmm gue boleh minta waktu sendiri dulu hyung?. Kayaknya gue gak bisa ikut latihan sekarang. Nanti gue bakalan latihan sendirian aja buat nyusul kalian."
Mendengar permintaan Yedam itu tentu saja membuat Hyunsuk dan Jihoon saling bertatapan, karena mereka tentu tau kalau sudah terjadi sesuatu pada Yedam.
"Ya udah, sekarang lo tenangin diri lo dulu. Nanti kalau lo udah siap cerita, lo bisa temuin gue atau Jihoon."
"Nee hyung."
Yedam pun mengambil ransel dan topinya, dan sebelum keluar dari ruang latihan dia menatap ke arah Doyoung yang saat itu tengah duduk disebelah Junghwan. Lalu setelahnya dia menatap ke arah Haruto yang duduk didekat Junkyu dan tengah bercanda dengan Junkyu dan Jeongwoo.
Jihoon dan Hyunsuk yang memperhatikan gelagat dari Yedam itupun kompak berjalan mendekati Doyoung yang saat itu juga tengah memperhatikan Yedam yang sudah keluar dari ruangan.
"Doy, lo sama Yedam gak lagi berantem kan?." Tanya Jihoon duduk disisi Doyoung.
"Enggak kok hyung."
"Lo serius kan?."
"Kayaknya yang dibilang Doyoung bener deh, Ji. Lagian selama ini yang sering berantem sama Doyoung kan cuma si Junghwan. Dan kalau sama Yedam kayaknya malah nempel mulu." Bela Hyunsuk.
"Iya sih, tapi kesannya tadi Yedam kayak natap Doyoung kesal gitu."
"Nanti kita tunggu Yedam yang cerita aja.. Lagian biasanya anak-anak kalau ada masalah pasti nyamperin gue kalau enggak lo."
Jihoon hanya mengangguk lalu dia pun berdiri dan berjalan mendekati Junkyu yang tengah rebahan dipaha Haruto.
Tanpa aba-aba, Jihoon langsung menggelitik Junkyu hingga membuat Junkyu berteriak dan berdiri dari posisinya. Lalu setelahnya dia berlari mengejar Jihoon yang tertawa puas.
"Hah, mereka mulai lagi deh." Lirih Hyunsuk menghela nafasnya pelan.
"Jihoon hyung kan emang suka nyari masalah sama Junkyu hyung, hyung." Ucap Junghwan menanggapi ucapan Hyunsuk sembari memakan donatnya.

KAMU SEDANG MEMBACA
My Mine 🔞
Romance"Gue gak suka kalau lo di ship sama yang lain.. Walaupun itu dengan anggota grup kita sendiri. Sekali lo jadi milik gue.. Selamanya lo akan jadi milik gue. Lo ngerti kan maksud gue, Park Jihoon?." Ucap Junkyu mencengkram rahang Jihoon si pihak bawah...