09 | MOOD VARSHA

6 3 0
                                    

12 Oktober 2024 ✨

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

12 Oktober 2024

Call me Byy 🦋

Follow IG & TikTok @urfairyy.byy🌷

Jangan lupa VOTE & KOMEN yaa 💫

HAPPY READING 💗

🌧🌧🌧

Ananta baru saja keluar rumah dan langsung mengendarai motornya menuju rumah Varsha yang berada tepat di sebelah rumahnya. Laki-laki itu melihat sahabatnya sudah siap dan sedang duduk di teras rumahnya.

Jiwa iseng Ananta pun keluar. Ananta turun dari atas motornya dan masuk ke dalam halaman rumah Varsha, kebetulan pagar rumah itu sudah terbuka yang memudahkannya untuk masuk.

Varsha tampak tidak sadar akan kehadirannya karena sibuk dengan ponsel di genggamannya. Ananta pun menepuk pundak Varsha yang membuat gadis itu terkejut. "VARSHA!" teriaknya.

Gadis itu pun segera berdiri dan memukul lengan sahabatnya itu yang sudah ditutupi dengan jaket kulit. "Nggak usah ganggu bisa nggak?!" teriak Varsha tampak emosi.

Ananta terkejut dengan teriakan gadis itu. "Dih, marah-marah. Masih pagi, Sha, jangan kebiasaan kayak gitu, nggak baik, nanti cepat tua" jawabnya. Dan satu pukulan kembali mendarat di lengannya. Ananta hanya tertawa.

Ananta pun kini paham dengan sikap Varsha yang tiba-tiba berubah pagi ini. "Aku tebak, pasti tamu bulanan kamu itu datang, kan?" tanyanya. Varsha memang selalu seperti ini setiap bulan dan Ananta pun sudah mengerti.

Varsha hanya diam dan tidak menjawab. Berarti benar tebakan Ananta. "Ya udah, maaf, udah bikin bad mood. Janji deh nggak gitu lagi" ucap Ananta sambil melihat wajah Varsha yang tampak datar.

"Ayo berangkat" ajak Varsha yang langsung berjalan menuju motor Ananta.

Gadis itu melupakan helmnya yang sejak tadi sudah berada di sampingnya saat ia duduk. Ananta hanya menggelengkan kepalanya dan membawa helm itu untuk sahabatnya.

Kedua remaja itu pun berangkat bersama menuju sekolah.

Sesampainya di sekolah dan memarkirkan motornya di parkiran, Ananta dan Varsha pun turun dari motor. Tidak lupa merapikan rambut mereka masing-masing agar tetap terlihat rapi.

"Sha, kalo nanti butuh sesuatu kasi tau aja ya" ucap Ananta. Varsha pun menganguk menanggapinya. Mood gadis itu perlahan membaik. Begitulah perempuan setiap bulannya, mood susah untuk diatur. Dan sosok Ananta yang sangat dibutuhkan. Laki-laki itu selalu pengertian kepada Varsha disaat situasi itu.

🌧🌧🌧

Saat jam istirahat, Ananta pergi ke kantin untuk membeli segelas teh hangat serta bubur ayam. Setelah itu, laki-laki itu segera menuju ke ruangan UKS. Malory memberitahunya bahwa Varsha sedang beristirahat di UKS sebab perutnya terasa sakit di hari pertama datang bulannya.

NIGHT RAINTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang