(9)

2.2K 443 14
                                    

Hari ini seharusnya menjadi hari yang menyenangkan. Mereka seharusnya dapat bersenang-senang dan pergi ke taman hiburan yang baru dibuka.

Semua rencana tiba-tiba hancur seketika saat hujan deras mengguyur.

"Kak, ayo main!!!!" rengek Yeri kepada Mingyu.

Yeri sudah merengek dari pagi sampe siang, tapi Mingyu terus-terusan nolak juga.

"Kalo gue bilang enggak ya enggak, Yeri. Ini hujan, tau kan? Mau sakit?"

"Ya kalo kakak gak mau, gue aja yang pergi juga gapapa kok," lagi-lagi Yeri mencoba merayu kakaknya itu.

"Kim Yerim!" Bentak Mingyu.

Yeri langsung diam. Dia paling takut kalau Mingyu sudah marah. Ya bisa-bisa Mingyu pantang masak, pantang ngomong, apalagi pantang merhatiin Yeri. Aduh, Yeri ngeri sendiri bayanginnya.

"Yaudah yaudah aku ngalah. Kakak kenapa sih benci banget sama hujan? Takut keinget mantan apa gimana?"

"Emangnya kenapa kamu suka sama hujan?"

"Ya karena hujan itu hujan. Aku bisa main air pas hujan, kalau misal mau nangis juga kayaknya moment yang pas itu pas hujan. Lagi, kalo hujan pasti keluarga langsung berkumpul bareng, seru deh kayaknya," kata Yeri.

Yeri lantas menoleh ke Mingyu, "Kakak kenapa gak suka hujan?"

"Gue? Ya karena gue suka cuaca panas. Kalau panas, seenggaknya gue masih bisa alibi sama orang kenapa badan gue gelap kayak begini."

Like A Fool ✔ [Yeri. Mingyu]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang