Prolog

173 6 0
                                    

Shōjo wa yūrei o mimashita mengambil setting di Juni 1983 (Jaman Showa Tahun 58) di jepang. Pada bulan Juni tahun 1983, terjadilah suatu peristiwa yang menghebohkan. Seorang gadis kecil yang berasal dari salah satu keluarga bangsawan menghilang. Anehnya, gadis ini menghilang di dalam rumahnya sendiri tanpa ada saksi mata yang melihat kejadiannya.

Keluarganya sudah mencarinya ke seluruh penjuru kota tapi gadis ini tetap tidak ditemukan. Seminggu kemudian peristiwa menghebohkan ini kembali terjadi, dimana gadis kecil yang menghilang tersebut di temukan di tempat yang sama dengan saat gadis itu menghilang yaitu di dalam rumahnya sendiri.

"Diculik secara gaib" itulah kesimpulan dari para Miko atau dukun wanita di jaman itu.



Info :

Miko (巫女) adalah istilah dalam agama Shinto di Jepang, merujuk pada wanita kuil (jinja)
atau pendeta-wanita pendamping yang dulu pernah dipandang sebagai dukun tetapi dalam budaya Jepang modern pekerjaan tersebut dikenali sebagai peran secara adat dalam kehidupan di kuil sehari-hari, terlatih untuk mengerjakan tugas mulai dari melakukan penyucian hingga melakukan Kagura, suatu tarian suci.

Shōjo wa yūrei o mimashita (少女は幽霊を見ました)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang