01 || notifikasi dari mu

982 11 0
                                    

Jika aku bisa terlahir kembali
aku pastikan aku akan mencarimu lagi
-chyntia2015

Jika kalian bertanya apakah yang paling berharga maka jawabannya adalah waktu. Waktu terus berjalan dan tak akan bisa terulang lagi, kata kemarin akan tetap menjadi kemarin dan berkahir menjadi masa lalu.

Chyntia aulia manda amara, gadis remaja berusia 15 tahun yang baru menduduki bangku SMA, ia adalah gadis yang periang, gadis yang selalu tertawa, gadis yang selalu tersenyum, saat ini ia tengah berdo'a kepada tuhan, ia sangat berharap tuhan mengabulkan do'a nya ini, karena usaha nya selama semster 1 kemarin di pertaruhkan pada bulan ini, satu minggu lagi ia akan mengikuti tes tahap provinsi setelah sebulan yang lalu ia lulus tahap wilayah "ya allah, kabulkan lah segala do'a-do'a ku, amiinn" ia melepas mukenah yang ia pakai, dan langsung menuju ke kasur nya, chyntia bukanlah gadis alim nan rajin, ia hanya remaja biasa yang terbawa arus perkembangan jaman, ia tidak rajin belajar tapi bukan berarti menyepelekan sekolah nya, ia adalah anak bungsu dari keluarga sederhana, ibunya hanya seorang PNS golongan 3a dan ayahnya seorang pegawai di instansi swasta.

"aelahh, ini hp apa kuburan sepi amat" gumam chyntia ketika melihat handphone nya yang sepi notifikasi, inilah kebiasaan gadis nakal ini, bukannya belajar malah selalu memainkan handphone nya, di sekolah pun ia tak rajin belajar melainkan rajin  berjalan-jalan mengelilingi sekolah, ia pergi melewati kelas-kelas, pergi kearah perpustakaan lalu berhenti di kantin.

Karena bosan, akhirnya chyntia memainkan handphone nya, tak lama setelah itu ia mengganti photo profile nya, memang sih di photo ini ia tampak tegap karena di photo itu ia sedang memakai baju paskibra yang press body, satu detik.. Dua detik.. Tiga detik
'ting'
Bunyi notifikasi itu mengagetkan chyntia, ia langsung bergegas membaca notif itu 'mrafiqrianda' itulah display name orang yang mengirim bbm kepada chyntia "harus gitu dek dadanya? Ga enak di liat nya dek" chyntia membaca isi pesan tadi, dan chyntia merasa malu di tegur seperti itu oleh seorang pria, cepat-cepat ia mengganti photo profile nya dan setelah itu ia membalas pesan dari pria yang bernama rian tersebut.
Chyntia: " oh iya maaf, udah gue ganti kok"
Rian :"hahahah langsung di ganti loh, lain kalo photo jangan sampe gitu dek"
Chyntia:"dek?? Emang nya lo kakak kelas ya?"
Rian:"hahaha lo pasti gatau gue ya, iya gue kakak kelas lo dan kita olahraga di hari yang sama"
Chyntia:"hahh?? Beneran?? Wahh maaf kak, chyntia gatau hehehe"
Rian:"haha iya dek gapapa, kakak kenal adek tapi adek ngga kenal kakak, adek tu asik anaknya, jadi narik perhatian"
Chyntia:"narik perhatian gimana? Adek biasa aja deh perasaan hahah"
Rian:"kamu tuh lucu dek haha, besok kamu sekolah ga?"
Chyntia: "sekolah dong, kan besok bukan tanggal merah jadi ga liburr hahaha"
Rian:"bagus deh kalau sekolah, besok ketemu kakak mau ga?"

Chyntia terdiam cukup lama, di baca berulang kali pesan ajakan rian itu, ia sangat ingin bertemu dengan pria bernama rian ini, karena ntah kenapa ia nyaman saja, ia jadi penasaran siapa pria ini, pria yang ntah kenapa jika chyntia sebutkan namanya membuat dada chyntia sesak akan bunga-bunga

Chyntia:"hmmm.. Boleh, mau ketemu di mana kak?"
Rian :"di mushola aja gimana?"
Chyntia :"tapiii di mushola pasti ramee kakak"
Rian :"haha gapapa adekk, kan ada kakak, ga usah takut oke?"
Chyntia:"nanti kalau ada temen kakak yang nanya gimana? Adek jawab apa?"
Rian:"yaa jawab aja pacar kakak hahaha"
Chyntia:"apaan sih hahah inget tuh bio kakak ada isinya"
Ada kecewa di hati chyntia ketika melihat nama wanita lain di bio rian, padahal ia baru kenal dengan rian, ada apa dengan hati chyntia
Rian:"hahaha sorry², udah malem ini dek tidur sana"
Chyntia :"hmm okedeh kak, chyntia tidur duluan ya"
Rian :"iya adek, goodnight ya, jan lupa mimpiin kakak hahah"
Chyntia:"hahaha iya iya, byee kakak"

Chyntia mematikan handphone nya dan menaruh nya di atas lemari, ia jadi kepikiran dengan pria bernama rian ini "huwaaa ga sabar besok hahaha" chyntia berteriak dari kamarnya dan di dengar oleh ayah chyntia "dek tidurr, udah jam 11. Jangan berisik kamu" ucap ayah nya dan chyntia langsung terdiam dan mencoba untuk tidur.

Senyuman manis terus tercetak di bivir chyntia, ntah apa yang ia mimpikan, yang jelas senyuman itu tercetak jelas.

Jika orang-orang berpikir chyntia adalah manusia yang jauh dari rasa sedih maka mereka salah, chyntia hanyalah gadis kecil yang masih sering menitikkan air matanya, perihal kisah hidup, hidup nya tak lebih baik dari  ftv yang di television, tak ada hidup bergelimang harta atau penuh akan kisah cinta, terkahir ia menaruh hatinya kepada adit teman kelasnya ketika ia SMP dan berkahir tragis, cinta nya di ambil oleh sahabatnya, dan chyntia berusaha untuk mengendalikan perasaan nya, ia belum bisa melupakan adit seutuh nya, walaupun ia pernah merasakan cinta monyet dengan pria lain tapi tetap saja, ia akan kembali kepada kenyataan bahwa ia tak hanya mengagumi adit melainkan benar-benar cinta, sudah 3 tahun chyntia memendam perasaannya kepada adit dan belum ada yang bisa menggantikan adit di hatinya.

Pada masa putih biru biarkan chyntia menerima kenyataan bahwa cinta nya hanya bertepuk sebelah tangan, biarkan ia menerima pahit nya mencintai tanpa di cintai kembali, biarkan ia merasakan itu semua agar ia dapat belajar dan bertahan di masa mendatang, ia adalah gadis ceroboh yang berharap akan seorang pangeran tampan yang akan selalu membimbing nya kejalan yang benar, alasan belum ada pria yang menggantikan adit adalah karena adit adalah sosok pria idaman semua wanita, pria saleh nan pintar, kaya serta tak sombong dan selalu menghargai orang, belum ada pria seperti itu di mata chyntia hanya adit dan selalu adit, dan sekarang muncul beberapa nama yang membuat chyntia berkeringat dingin jika bertemu mereka, semoga saja kisah putih abu-abu chyntia tak akan sekelam masa putih biru nya.

Dalam kehidupan, kita harus memahami bahwa kehidupan itu memiliki beberapa sisi, baik di mata kita belum tentu baik di mata orang, begitu juga dengan cinta, mencintai tak harus wajib di cintai kembali, karena cinta tak wajib memiliki.

.
.
.
.
.
.
.
#tbc

"aku ingin bersama selamanya, sang pemilik hati rela menanti, tak sadar kita telah berada di penghujung hari. Indah nya kisah cinta kita di masa remaja"
-chyntia26

my Lebanon BoyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang