Untukku dan Untukmu Saudariku

150 7 0
                                    

Untukku dan untukmu saudariku.
.
.
Jilbab adalah kewajiban tiap muslimah.
Dan ketika kita menggunakannya, ketahuilah ada tanggung jawab yang menyertainya.
Apalagi yang berhijab syar'i bahkan berniqab.
.
Memang, akhlak dan jilbab adalah dua hal terpisah.
Namun, jangan jadikan itu sebagai alasan untuk tidak berlaku baik.
.
Jilbab.
Ia melindungi.
Ia menjaga kehormatan wanita.
Lalu, bila kita masih memberikan jalan pada laki-laki, dengan berkhalwat misalnya, masih kah hijab berfungsi melindungi dan menjaga kehormatan?
.
Jilbab.
Saat memakainya, seharusnya perlahan mengubah tingkah laku kita.
Jangan beralasan inilah sifat asliku, aku tak ingin munafik dengan menjadi orang lain.
Hei..
Siapa bilang harus mengubah sifat?
Karena memang sifat adalah bawaan.
Tapi yang diubah itu adalah sikap, akhlak kita.
Sekali lagi, yang diubah itu sikap, bukan sifat.
.
Tidak kah kasian pada mereka diluar sana yang baik akhlaknya, yang baik ilmu agamanya, malah terkena getah perbuatan kita?
Orang awam taunya, yang berjilbab itu baik akhlaknya bukan?
Jadi yang mereka salahkan itu bukan kitanya, tapi jilbabnya.
Dan itu bukan kita sendiri.
.
Perbaiki niat kita, berhijab karena Allah.
Bukan karena ingin pujian.
Bukan karena mengikuti trend.
Bukan karena fashion.
Bukan karena orang tua.
Bukan karena terpaksa.
Dan jangan lupa, teruslah belajar ilmu syar'i.
.
Insya Allah bila niat kita benar, akhlak perlahan akan berubah.
Dan dengan ilmu tentunya.
Karena dengan ilmu, akan ada keistiqamahan yang mengikuti. Tentunya dengan izin Allah.
.
.

#selfreminder

Self ReminderTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang