I N G I N K U

31 0 0
                                    

ternyata lebih melegakan melepaskanmu dengan senyuman.
walau ku paksakan,
jauh lebih baik daripada terputus saat marah masih di ubun²,
saat masih menggantung semua kesal.
pilihan yang tepat,
walau meluluhlantakkan semua pertahanan.

untuk sesaat atau butuh waktu yang lebih lama dari itu,
aku mungkin akan meratap,
bermuram durja.
tapi setelah itu,
aku harus menata lagi hatiku,
membersihkannya dari semak² perasaan tentangmu.
aku harus menyisakannya untuk seseorang yang baru,
yang kelak dia akan berjanji tidak menyakiti saat mengambilku dari malaikat tanpa sayapku.
akankah dia datang seperti inginku?

P A T A H A N R I N D UTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang