Sudah satu bulan Clarisa putus dengan Given, Clarisa belum bisa move on kepada mantan pacarnya itu. Yang dilakukan Clarisa setiap hari adalah melamun dan mencari teori tentang 'Cara move on kepada mantan kekasih ketika sedang sayang sayangnya' bilang saja Clarisa lebay. Tetapi anehnya satu bulan ini ia tidak bertemu dengan Given, Clarisa jujur ia sangat merindukan sosok hangat mantan pacarnya itu.
"Woy, ngelamun mulu lo!" Clarisa yang sedang melamun terperanjat kaget melihat tiga sosok teman temannya yang datang tiba tiba.
"apaan sih lo" sinis Clarisa
"maaf dong hehe, lagian lo ngelamun aja, ngelamunin apaansih? Gue penasaran!" ucap salah satu teman Clarisa.
Clarisa berdecak kesal.
"Kepo lo!" Sahut Clarisa.
Clarisa mempunyai tiga sahabat di sekolahnya yaitu Raina, Dara dan Alma mereka adalah penyemangat Clarisa, mereka juga yang selalu menasihati Clarisa, dan mereka juga orang pertama yang selalu mendengar curahan hatinya, Rasanya Clarisa sangat beruntung mempunyai sahabat seperti mereka.
"ehh btw tadi gue liat si Given tuh lagi gandengan sama si Adel" Ucap Dara.
"Seriusan lo?" tanya Clarisa.
"duarius malah, tanyain aja tuh sama si Alma,"jawab Dara
"ohh sekarang gue ngerti, jadi dia putusin gue karena dia selingkuh sama si Adel iya gak sih?"
"bisa jadi tuh!" sahut Raina
"tapi gak mungkin juga gue liat tadi sih muka Gaven keliatannya kayak kepaksa banget gitu!" Sahut Alma, bebarengan dengan bu Dewi yang masuk kekelas.
"Pagi anak-anak! "sapa bu Dewi
"Pagi bu!" jawab murid-murid serempak.
"sekarang kalian kedatangan murid baru," ucap bu Dewi "ayo, masuk nak! " lanjut Bu Dewi memanggil murid baru.
Tidak lama kemudian seorang cewek cantik masuk kedalam kelas XI IPA 2 berbarengan dengan sorak sorai ramai laki-laki kepada cewek itu kebiasaan jika ada orang cantik pasti mereka seperti itu dasar genit.
"perkenalkan nama kamu nak! " ucap bu Dewi
"Perkenalkan nama saya Claudya Angela Gewani kalian bisa panggil saya Angel, saya pindahan dari Kanada." ucap Angel Ramah,
"pantesan cantik orang dia bule pindahan dari Kanada lagi!" Sahut seseorang murid kelas IX IPA 2
"Silahkan ada pertanyaan?" tanya bu Dewi
Seluruh laki laki serempak mengangkat tangannya dan berebut rebut untuk bertanya kepada Angel
"Karena semuanya mau bertanya kepada Angel, dan sekarang waktunya sangat mepet ibu tunjuk dua orang ya, Dodi sama Rasya aja yang mewakili!" Semua siswa berdecak sebal
"saya bu, mm pertanyaannya lo perawatan dimana? Muka lo mulus banget dah. " Dodi melontarkan pertanyaanya yang sangat unfaedah.
"Kalo mau tanya pertanyaannya yang benar Dodi, karena pertanyaannya sangat unfaedah jadi kamu tidak usah menjawab" Ujar bu Dewi kepada Angek
"Lahh kok gitu bu?" Protes Dodi
Bu Dewi tidak menanggapi Dodi, bu Dewi menunjuk Rasya dan memberi kesempatan Rasya untuk bertanya kepada Angel.
"Kenapa lo pindah ke Indonesia? " tanya Rasya
"Karena bokap sama nyokap ada bisnis disini jadi gue ikut deh sama mereka!" jawab Angel.
"Sekarang kamu boleh duduk cari tempat yang kosong aja ya! " Ucap Bu Dewi, Angel segera mencari tempat duduk dan mendapati tempat duduk di samping Clarisa.
KAMU SEDANG MEMBACA
Clarisa
Fiksi Remaja"Aku minta maaf Sa, hubungan kita nyampe disini aja ya!" Ucap seorang laki laki yang berada dihadapan Clarisa. "Maksud kamu apa? Kamu putusin aku?" sahut Clarisa "Aku gak mau diputusin!" "Hah? Terus mau kamu apa? " tanya laki laki itu. "Mau aku? Ki...