PERBEDAAN NOVELET & NOVEL

298 1 0
                                    

Terlalu asyik menulis cerita kita jadi lupa tulisan kita masuk ke dalam jenis apa. Karena memang pelajaran pertama menulis itu adalah "tulis apa saja yang ingin kamu tulis" bukan "tulis sesuai dengan jenisnya". Karena untuk penulis pemula, pelajaran terpenting adalah menulis saja dulu. Jika dibebankan dengan pelajaran ini dan itu dulu, itu akan memberatkan para penulis untuk menulis. Karena seiring berjalannya waktu, sering menulis dibarengi dengan mempelajari cara menulis secara bertahap akan membuat mereka mengerti bagian mana yang salah dan yang harus diperbaiki. Karena untuk setiap yang baru terjun di dunia menulis seperti anak kecil yang baru saja belajar berbicara.

1. Novelet
Novelet adalah sebuah karya sastra yang memiliki bentuk lebih kecil dari novel. Atau biasa disebut juga dengan novel mini. Istilah novelete berasal dari bahasa Italia novella yang berarti dongeng atau sebuah berita. Novelete memiliki cerita yang lebih panjang cerita pendek, namun lebih pendek dari novel. Ceritanya ditulis menggunakan alur yang panjang tetapi tidak terlalu kompleks, latar yang sedikit luas, penokohan yang detail, juga waktu dengan tempo sedang.

Para penulis fiksi ilmiah dan fantasi Amerika saat itu mendefinisikan novelet dari ukuran panjangnya, yaitu 17.500- 40.000 kata. Sedangkan menurut sumber lain yang ditulis oleh Dr. Furqonul Axiez, M.Pd & Dr. Abdl Hasim, M.Pd di dalam buku mereke 'Menganalisis Fiksi Sebuah Pengantar' menyebutkan ukuran panjang novelete berkisar antara 30.000 kata sampai 50.000.

Novelet memengaruhi perkembangan cerita pendek dan novel di Eropa. Berawal di Italia pada abad pertengahan, isi novelet didasarkan pada acara lokal yang lucu, politik atau hal yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari (anekdot, legenda, dan kisah-kisah romantis). Pada umumnya novelete berkaitan dengan perkembangan pribadi dan psikologis dibandingkan dengan lingkungan sosial yang lebih besar.. novelet merupakan genre sastra yang umum di beberapa bahasa di Eropa. Akan tetapi novelet kurang umum dalam bahasa Inggris. Geoffrey adalah Chaucer adalah orang yang memperkenalkan novelet ke Inggris melalai karyanya yang berjudul The Canterbury Tales.

Untuk penanganan novelet sendiri tempo adegan yang disajikan sedang (tidak terlalu kompleks atau tida terlalu cepat tidak pula lambat), bertahap dan terkadang melompat ke bagian berikutnya. Sehingga untuk beberapa bagian (adegan) penulis memberikan pembaca penyelesaian masing-masing dari pemikiran mereka. Atau penulis merasa bagian tersebut tidak perlu diceritakan secara rinci.

2. Novel
Novel adalah karya sastra yang memiliki ukuran berkisar antara 70.000 kata bahkan sampai 400.000 kata. Novel memiliki alur yang kompleks, penokohan yang detail, lingkungan yang luas, konflik yang beragam, dan tentu saja penulis memiliki kekuasaan penuh untuk menulis sekomples yang mereka ingin. Seperti halnya novela adalah pengembangan dari cerpen, makan novel juga pengembangan dari novelet.

Novel memiliki apa yang tidak dimiliki oleh novelet.

MENGANALISIS NOVEL ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang