03 | Bising

159 35 0
                                    

Sayang,
aku tidak suka keramaian
karena banyak yang berbincang
sementara aku sendirian.

Lebih baik mendengarnya
dengan satu telinga,
agar sesuka-sukanya
aku bisa sedikit melega.

Sayang,
lain kali jangan kamu pergi
untuk lagi-lagi datang
karena aku sangat merugi.

Lebih baik kamu di sini,
temani aku menetap
seperti kemarin Juni
yang kita habiskan sambil bercakap.

— 06 April 2019, Malaka.

Untuk BaskaraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang