Author's News # 4

3 0 0
                                    

jadi,aku memutuskan untuk membuat author's news ini jika memang ada hal penting yang harus aku kabar kan ke kalian yang membaca tulisan ku disini.

tapi sekarang,aku memutuskan untuk menulis author's news ini sesering mungkin,jika update untuk cerita - cerita ku disini sangatlah jarang sekali.jadi pada dasarnya,serial Author's News ini akan menjadi semacam 'blog post' untuk ku.dan aku mempunyai beberapa berita yang ingin kusampaikan kepada kalian yang membaca.

di bulan Maret lalu,sekitar pertengahannya,aku jatuh sakit.kena demam tinggi,yang menyusahkan aku untuk menulis.tapi,sebelum aku sendiri jatuh sakit,ibu ku kena demam tinggi juga,dan sebelum ibu ku,adik perempuan ku kena demam tinggi juga.secara sah,itu semacam penularan.tapi di saat yang bersamaan,ketika aku yang terkena demam tinggi itu,aku jatuh sakit juga adalah sebentuk cara tuhan yang maha esa mengingatkan ibu ku akan dekatnya ulang tahun ku.

nah soal ulang tahun ku itu,tanggal empat april kemarin,adalah ulang tahun ku.sekarang aku tujuh belas tahun,dan sudah terdaftarkan secara otomatis untuk ikut pemilu.bagian 'otomatis' itu,lumayan keterlaluan.

sekarang,ada cerita yang cukup menarik yang mengitari ulang tahun ku,dan cerita ini sudah beberapa kali di ceritakan oleh ibu ku.bila aku tidak salah ingat,ibu ku bercerita bahwa setiap kali aku jatuh sakit yang berat sekali,biasanya waktu berlangsung sakitnya selalu dekat sekali dengan waktu ulang tahun ku.

contoh :

-> saat aku masih berumur sekitar empat atau lima tahun,aku di dorong oleh anak lain yang mengira itu bakal lucu,yang membuatku terjatuh ke arah sebuah ayunan,lebih tepatnya kursi ayunan itu.bagian pojokkan dari kursi ayunan itu tepat,yang cukup tajam,dan kepala ku langsung kena bagian tajam itu.tepatnya,bagian kepala di alis kiriku terkena tusukan pojokkan tajam itu.aku pulang ke rumah dengan darah segar mengucur keluar dari luka tusukkan itu.luka itu harus di tambal oleh dokter,dan sampai sekarang ini aku memiliki sebuah bagian di alis kiri ku yang tidak di tumbuhi alis sama sekali.hanya sebuah garisan berwarna putih yang susah di temukan.

-> saat aku masih sekolah dasar,kelas lima jika aku tidak salah ingat,aku di rawat inap di rumah sakit karena dehidrasi berat.aku di infus tentu saja,dan di rawat inap selama sekitar dua atau tiga hari,aku lupa.ibu ku meminumkan aku Pocari Sweat,dan kata dokter,kalau aku tidak salah ingat,lambung ku malah jadi lebih kesakitan sakit.

aku hanya kedua contoh ini,dan masih ada banyak cerita seperti ini lagi.aku jatuh sakit berat,dan setelah cukup mendekati ulang tahun ku,aku perlahan tambah sehat.dan ibu ku,yang adalah saksi dari banyak kejadian seperti ini,hanya bisa mengatakan :

" ya Allah,ini anak mau ulang tahun" jujur,ibu ku bercerita bagian yang ini beberapa kali.yang tentu saja,kedengaran masuk akal sekali.

oke di atas tadi itu,sedikit bagian dari kehidupan pribadi ku.sekarang ke bagian dimana update untuk cerita - cerita di akun ku ini.

aku masih mengerjakan chapter satu dari kasus kedua Ikuya Sherlockchild.dan aku juga mengerjakan sebuah one shot fanfic yang adalah 'semacam crossover' dari My Teen Romantic Comedy SNAFU dan serial video game The Witcher.dan sebuah one shot lain.dan aku tengah menguji coba peningkatan jumlah kata yang mau aku tulis di cerita - cerita ku menjadi enam ribu dan ke tujuh ribu.aku aku juga berpikir untuk meningkatkan jumlah katanya sampai ke sepuluh ribu,yah,aku tau sepuluh ribu kata besar sekali.aku belum merencanakan untuk menulis sepuluh ribu kata,tapi aku memikirkan ide ini untuk menulis sampai sepuluh ribu kata akhir - akhir ini,tapi aku belum merencanakan apa - apa.

menurutku sih,untuk ku sendiri,sebuah ide bagus untuk menulis sampai sepuluh ribu kata.karena aku sudah kebiasaan menulis dengan penuh detail,dan barangkali akan meningkatkan kualitas cerita - cerita yang kutulis.fanfiction maupun original.

untuk sekarang inilah berita yang bisa kukabarkan kepada kalian yang para pembaca.

Story Preview,Teaser,Trailer & Author NewsWhere stories live. Discover now