Part 10 - Malam Minggu Kali Ini

168 23 0
                                    

Di dalam mobil..

"Oppa, makasih ya dah nganterin padahal jauh banget.." ucap Minju pada Mingyu yang sedang menyetir.

"Santai aja.. Tapi, kenapa lo nggak bilang aja yang sebenernya sama yang lain ?"

"Jangan, kalau mereka tau, ntar bisa batal acara buat Seungkwan oppa.."

"Iya sih.. Ya udah, mendingan lo tidur aja selama perjalanan."

"Enggak papa oppa.. Masak gue malah tidur pas oppa capek nyetir gini.."

"Nggak papa lah.. Udah, daripada capek.."

"Oppa kan juga capek."

"Kalo gue capek, ntar gue berhenti istirahat dulu. Santai aja."

"Enggak ah, gue mau melek aja nemenin oppa."

"Iiih ngeyel nih anak.." Mingyu mengacak rambut Minju.
"Ya udah, tapi kalo ngantuk ya tidur aja ya.."

"Iya oppa.."

"Oya, bawa jajan apa aja ?"

"Banyak nih jajanan micin.. Mau ?"

"Suapin.."

Minju membuka bungkus snack dan menyuapi Mingyu.

"Aaaa.." Minju menyuruh Mingyu untuk membuka mulutnya.

"Aaaa.." Mingyu pun mengunyah makanannya.
"Kalo gini, gue mau nganterin lo kemana aja kapan aja.. hehehe.."

"Hahaha, gratis ya.."

"Kalo mau gratis ya harus jadi pacar dulu dong.."

"Ah, modus deh.. hahaha.."

"Eh oya.. Ngomong-ngomong lo nggak papa tuh Seungkwan jadian sama Minju ?" tanya Mingyu berhati-hati.

Minju yang sedang minum pun memuncratkan cairan mendengar pertanyaan Mingyu, lalu mencari tisu untuk mengelapnya. Mingyu lalu meminggirkan mobilnya dan berhenti.

"Lo nggak papa ?" tanya Mingyu khawatir sambil mengambilkan tisu di sebelahnya, lalu mengelap bibir Minju.

"Nggak papa oppa.."

"Ya ampun, lo sampe nyembur gitu gue nanyain Seungkwan."

"Hahaha, nggak papa oppa.. Bagus dong Seungkwan oppa udah nggak jomblo lagi."

"Beneran tuh nggak papa ?"

"Iyaaa.. Emang gue mesti gimana ?"

"Siapa tau sedih.."

"Ih, enggak lah.. Kenapa mesti sedih coba ?"

"Ya kan lo suka Seungkwan."

"Hahaha.. Oppa, gue suka Seungkwan oppa tu cuma sebatas sebagai kakak. Cuma kagum aja, soalnya dia pinter masak, lucu, baik. Gitu aja kali."

"Kalo gitu gue juga mau belajar masak, biar lo suka sama gue."

"Hahaha.. Masaknya yang enak ya dan jangan dikasih guna-guna."

"Yah, ketauan dong rencana gue.. Hahaha.."

"Hahaha.."

Selama perjalanan, mereka banyak mengobrol dan bercanda, sehingga perjalanan jauh pun nggak terasa lama.

Hectic Family | DiscontinueTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang