Prolog

544 37 8
                                    

Dulu dunia di kuasai oleh kegelapan namun seseorang entah darimana datang dan  mengalahkan kegelapan itu dengan kekuatan cahayanya.

Dunia jadi damai dan pahlawan itu memutuskan kembali ke tempat seharusnya ia berada. Ia menyerahkan dunia itu ke rekan-rekan yang ia percayai.

Namun beberapa tahun semenjak kepergiannya dunia berubah dratis. Dimana rata-rata penduduk yang hidup di sana mempunyai kekuatan cahaya yang sama seperti sang pahlawan. Yang berunjuk ke jalur dimana seseorang mengaku sebagai murid, penerus, keluarga bahkan reinkarnasi dari pahlawan tersebut.

Dan itu banyak sekali.

Dunia jadi tempat dimana seseorang memperlihatkan keadilan mereka masing-masing bersama kekuatan cahaya yang di puja.

Apa cahaya segitu dipujanya?

Ya. Tanpa cahaya dunia ini gelap. Tetapi bagi dunia yang memiliki banyak cahaya maka dunia itu menyilaukan.

Keadilan adalah milik semua orang dan bukan diciptakan oleh satu orang.

Cahaya untuk menyinari bukan membutakan.

Sekarang dunia itu menjadi sama seperti dunia kegelapan di masa lalu dimana ketujuh dosa menguasai menjadi Kebajikan palsu yang memaksakan keadilan mereka.

Cerita terus berlanjut sampai kegelapan kecil tersesat ditengah kumpulan cahaya.

Tujuannya cuma satu yaitu mengingatkan kumpulan cahaya itu jika mereka terlalu banyak berkumpul itu akan memunculkan kegelapan yang besar.

Terkirim Ke Dunia Lain Sebagai Pahlawan. Tapi Aku Adalah Penyihir Hitam???Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang