1.About Raquella

94 10 0
                                    

Seorang gadis mengusap peluh yang ada di keningnya saat baru saja berlari pergi dari hukumannya. Gadis dengan rambut ikal yang diombre merah itu mengumpat kesal seorang diri

"Semuanya gara gara cowok sialan itu!"

Dia melirik jam tangan putih bermerk gucci di pergelangan tangan kirinya yang menujunkan pukul 09.05, itu berarti ada lima belas menit lagi menuju bel istirahat sekolahnya

"Mending ke kantin duluan" gumam gadis itu

Gadis itu melangkahkan kakinya ke kantin sekolah yang kebetulan searah dengan kelasnya sendiri, kelas X-IPA-3. Selintas ide muncul di pikirannya begitu sudah dekat dengan pintu kelasnya yang terbuka, memperlihatkan suasana kelas yang hening dan hanya ada satu suara. Suara dari guru bahasa mandarin terkiller di sekolahnya

"Woy Lunar! Susul gue ke kantin!" teriak gadis itu mengejutkan semua siswa-siswi di dalam kelas

Lunar yang merasa namanya di panggil pun hanya bisa menelan ludah atas perbuatan temannya ini

"Oh shit! Raquella bikin gue bisa di omelin Bu Dian" umpat Lunar dalam hati

"Siapa yang teriak tadi,Lunar?" tanya Bu Dian

"Eum.. anu, ituu loh bu.. R-Ra-ra-"

"Raquella maksudnya?" potong Bu Dian dengan nada marah

"Ya kalo bukan Raquel emang siapa lagi bu, hehe" ucap Lunar gemetaran

"Ibu heran sama temen kamu itu, nakalnya minta ampun, selalu buat masalah kapanpun dan dimanapun. Padahal dia cewek, harusnya bisa jaga image, veminim sedikitlah minimal tidak urak urakan seperti itu" kata Bu Dian yang entah kepada siapa ditujukannya

"Sudah lah, percuma saya bicara di sini, tidak berguna. Kalian juga tidak pernah mendengarkan ucapan guru" sinis Bu Dian pada semua murid di kelas itu

"Sekarang ibu mau ke kantin, kerjakan tugas kalian dan jangan ada yang keluar kelas" lanjut Bu Dian melangkah pergi ke kantin sekolah

Bisik bisik para murid pun mulai terdengar riuh mencibir aksi Raquella yang melebihi batas wajar dan tentunya membuat murid lain ikut terkena dumelan dari guru guru yang seharusnya ditujukan langsung pada Raquella

"Huh si biang onar kembali beraksi, jadi di omelin kan kita" ucap cewek yang duduk di bangku paling depan kelas

"Iyalah Sar, orang bobrok gitu cuma bisa bikin orang lain kejang kejang gara gara kelakuanya" cibir salah satu  lima cewek yang mulai membentuk kerumunan. Yang biasa di sebut 'fuckgirl'

Cibiran itu membuat gelak tawa terdengar dari empat cewek lainnya, mereka pun melanjutkan kegiatan ghibahnya

Tanpa disadari oleh mereka, Lunar mengembangkan senyum miringnya seraya bergumam
"Mampus lo Quel"

***

Gadis berambut merah ikal berjalan dengan wajah tanpa dosanya ke arah kantin. Ya, gadis itu bernama Raquella Bratisha. Si biang onar pembuat masalah yang selalu menjadi pusat perhatian

Setelah meneriaki temannya yang bernama Lunar di kelas, dia segera pergi ke kantin untuk mengisi asupan makanan bagi perutnya yang sudah meminta jatah

Raquel menghampiri warung soto Mbok iyem, penjual soto terkenal di SMA Nusantara lalu memesan semangkuk soto ayam dan jus jeruk sebagai menunya

"Mbok, soto ayam sama jus jeruk satu ya! Ke meja yang biasa Quel duduk" pinta Raquella

"Siap neng! Satu soto ayam meluncur" ucap Mbok iyem yang sudah biasa melihat Raquel bolos

RAQUELLASKATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang