Ada yang begitu sadar dan tau diri. Bahkan sebelum menyapa dan memperkenalkan diri, sudah mengucapkan selamat tinggal di dalam hati.
_________“Raff ayolah lo mau ya jadi vokalis kita.Cepet atuh da kasep.Biasanya juga nyanyi di caffe bareng kita-kita lo mah.”Bujuk Galih,teman Arraf.
Arraf dan keempat temannya yaitu Galih,Arga,Rifal ,dan Niko sedang duduk disalah satu bangku di kantin sekolah.Kantin selalu saja terlihat membosankan karena hanya ada siswa siswa yang mondar mandir untuk membeli makanan,tidak ada kejadian aneh.Galih yang memiliki ide kreatif untuk mengadakan konser dadakan bersama di kanti.Kebetulan mereka mempunyai sebuah band dan Arraf yang suaranya paling bagus dipilih menjadi vokalis mereka lalu yang lainnya mengiringi nyanyian Arraf dengan memainkan musik. Mereka emang sering manggung. Mereka biasanya mengisi acara di acara pernikahan atau di caffe.
“Raff plis lah,biar gak borring. Kita hibur anak-anak kali-kali.”Mohon Arga.
“Iya ayolah Raff,bosen da tiap ke kantin gini-gini mulu gaada hal atau kejadian seru gitu.”Ucap Rifal
“Heem ayo Raf. Kita juga ikutan kok,nanti kita iringin nyanyian lo deh.Mumpung si Arga bawa gitar.”Ucap Niko
“Oke,gue turutin kemauan kalian.Tapi satu lagu ya.”
“Asyiapp.”
“Mohon perhatian!Hey guys, Shadow band mau ngadain konser dadakan nih di kantin buat ngehibur kalian biar gak bosen.Arraf yang pangeran kita yang akan menyumbangkan suara emasnya untuk kalian.”Teriak Arga. Para siswa siswi pun langsung mengalihkan perhatian nya kepada Arraf dan kawan-kawan.
“Selamat menyaksikan manteman!!”
Arraf dan kawan-kawannya pun memulai konser dadakannya.Arga yang menunjukkan kepiawaiannya dalam memetik gitar.Sementara Galih yang biasanya memainkan drum harus puas menciptakan suara dari botol-botol plastik yang dia pukulkan pada meja kantin agar lebih melengkapi konsernya.Rifal yang pandai beatbox berhasil membuat pertunjukan mereka semakin menarik.Apalagi ditambah suara merdu Arraf yang membuat para siswi semakin berteriak histeris karena kagum pada suara emasnya.Tapi hanya Niko yang tidak kebagian memainkan alat musik apapun karena biasanya dia memainkan saksofon dan dia tidak membawa alat musiknya.Tapi Niko tidak kehabisan akal,dirinya yang paling bersemangat bertepuk tangan dan mengajak para siswa untuk ikut bernyanyi bersama band nya.
Cantik
Ingin rasa hati berbisik
Untuk melepas keresahan ,diriku
Ho ho Cantik
Bukan ku ingin mengganggumu
Namun apa arti merindu.. selaluHUUUUUU
AAAAA ARRAF SUARANYA BAGUS BANGETT
ARGAAAA YAAMPUN JAGO BANGET MAIN GITARNYA
NIKOOOO
GALIHHH
RIFALLLL
YEYYYYY ARRAF
YAAMPUN MEREKA GANTENG BANGET
Seketika kantin menjadi ramai para siswa siwi yang histeris,karena sang idola menghibur mereka dengan pertunjukan keren nya.
“Pasti lagunya buat gue deh!!”Teriak Cantika.
“Eh bentar deh Can,kok Arraf daritadi liat kearah Ara si gadis lemot sih?”Heran Sindy,teman Cantika.
“Hah,gak mungkin!Arraf tuh liatnya ke gue bukan ke gadis bego itu.”
“Tapi bener loh Can apa kata Sindy,liat deh mata Arraf tuh daritadi ngarah ke Ara yang ada di belakang kita.” Ucap Seyla.
KAMU SEDANG MEMBACA
Tanya Hati
Fiksi RemajaTiada awan di langit yang tetap selamanya.Tiada mungkin akan terus menerus terang cuaca. Sehabis malam gelap gulita pasti lahirlah pagi membawa keindahan. Maka berpetualanglah sejauh mata kita memandang jalan,mengayuhlah sejauh lautan terbentang...