Yaksok Café - 9

579 79 23
                                    

"Mimpi Kita (?)"

Di dalam kamus seorang Byungchan, akhir pekan adalah waktu di saat dirinya lepas dari semua aktivitas pekerjaan yang menyiksa dan juga waktu yang tepat untuk melepas stres, ia sering menyebutnya It's Byungchan's Time.

Tetapi, sebutan itu sudah tidak berlaku ketika Seungwoo masuk di hidupnya. Ia lebih senang menghabiskan waktu akhir pekan bersama kekasihnya. Sekilas jika diingat-ingat bagaimana akhirnya seorang Seungwoo menerima dan juga mengakui perasaannya kepada Byungchan, cukup membuat wajah di manis kembali merona.

Kita ulas sedikit bagaimana mereka bertemu beberapa tahun yang lalu, ketika keduanya berada di universitas yang sama dan berada di fakultas yang sama. Byungchan yang saat itu menjadi mahasiswa baru, mengenal Seungwoo sebagai kakak pembimbing sekaligus menjadi mentor untuk mengenal kan kampus dan fakultas nya kepada seluruh anggota kelompok.

Selama tahun pertama kuliah, Byungchan tidak berani melakukan banyak interaksi dengan kakak seniornya, ia hanya sekedar mengintip atau melihat dari balik tembok gedung fakultas. Tidak hanya itu, mungkin tahap maksimal yang pernah dilakukan Byungchan adalah ia pernah mencoba untuk memberikan dokumen dari salah satu temannya yang kebetulan berada di satu organisasi bersama dengan Seungwoo.

Tahun kedua, Byungchan semakin berani menunjukkan rasa tertariknya. Seungwoo menjabat sebagai ketua organisasi tertinggi di kampus, dan Byungchan mendaftar menjadi anggota yang peluangnya cukup besar untuk bisa sering bertemu atau rapat dengan Seungwoo selaku Ketua. Selama itu, Seungwoo dikenal sebagai Ketua yang cukup tegas dan juga dinilai galak oleh beberapa anggota, namun berbeda dengan Byungchan. Dirinya justru merasa semakin tertarik melihat sisi lain dari Seungwoo yang sangat berwibawa dan juga sangat penuh karisma. Seungwoo yang menilai Byungchan berbeda dengan perlakuan anggota lainnya, sedikit membuat si ketua ini merasa penasaran. Setiap dia emosi melihat kegiatan proker organisasi yang tidak berjalan dengan baik, secara terang-terangan dan spontan akan marah kepada anggotanya. Namun, ketika melihat Byungchan yang tersenyum hingga memperlihatkan 'lubang' cantik di pipinya, emosi Seungwoo terasa turun seketika, dan kembali mereda.

Pada tahun selanjutnya, menjadi tantangan selanjutnya bagi Byungchan dan Seungwoo. Keduanya menjadi salah satu kandidat yang masuk ke dalam nominasi mahasiswa favorit pada tahun itu. Tentu saja bukan menjadi hal yang baik sepenuhnya, karena popularitas mereka menjadi sangat tinggi. Tidak sedikit Byungchan banyak menerima ucapan dan juga ungkapan perasaan suka dan tertarik dari mahasiswa di fakultas atau pun dari fakultas lain di kampus mereka. Seakan terasa jarak mereka semakin jauh, dan juga saat itu Seungwoo juga mulai di sibuk kan dengan persiapan tugas akhir, secara kebetulan mereka bertemu di salah satu kegiatan seminar yang diadakan selama 3 hari 2 malam. Sejak saat itu, Seungwoo mulai mencoba terbuka dengan Byungchan dan mengungkapkan semuanya kepada Byungchan. Hingga akhirnya di akhir tahun itu mereka memutuskan untuk menjadi sepasang kekasih.

Satu tahun kedepan menjadi tahun yang manis bagi mereka berdua. Melakukan banyak kegiatan bersama, bahkan tak jarang juga Byungchan menemani Seungwoo hingga kekasihnya itu telah lebih dulu menjadi sarjana dan lulus dari kampusnya.

Setelah Seungwoo resmi meninggalkan aktivitas kampus, hari-hari Byungchan menjadi sedikit berbeda. Biasanya ia lakukan berdua, namun kini ia sendiri berjuang, meskipun kekasihnya itu masih menemaninya lewat panggilan di telefon. Akhir pekan lah yang menjadi harapan Byungchan untuk bisa bertemu kangen dan melepas rasa tertekan nya tanpa Seungwoo.

Sampai pada satu masa di mana Seungwoo memilih untuk melanjutkan jenjang karir nya di luar negeri. Pilihan itu sempat membuat Byungchan menjadi sangat tertekan, ditambah juga saat mendengar kabar itu adalah masa di mana Byungchan yang tengah mempersiapkan sidang sarjana nya. Seakan tak punya pilihan, Byungchan mengizinkan Seungwoo untuk melanjutkan mimpinya, dengan syarat untuk tidak pernah hilang kontak dan tetap berhubungan jika ada waktu luang.

YAKSOK CAFE (3 Cinta punya Cerita) [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang