●Missed Connection●
Eps.09⏰12:00pm
📍Jennie's Home
Gangnam-gU, Seoul, South Korea"Jane, tidak ikut makan siang bersama?" Wanita paruh baya itu masuk ke dalam ruang tidur putrinya
Ia melihat putrinya sedang asyik duduk dibangku seraya memainkan gelas yang ada di hadapannya. Ia tahu bahwa ada sesuatu yang sedang putrinya fikirkan. Tapi, sebagai ibu yang baik, ia fikir lebih baik tak menuntut Jennie untuk bercerita.
Jika memang nantinya sang putri tak kuat menahan bebannya, ia yakin dirinya adalah orang pertama yang akan menolong putrinya itu.
"Ada sesuatu yang menganggumu?" Kini, wanita itu menggeserkan tempat duduk yang tadi sedikit jauh dari jangkauan putrinya, sehingga mereka sekarang duduk berdekatan
"Eomma, kaki ku sakit dan tak kunjung sembuh..." Seru Jennie memperlihatkan bekas luka yang ia miliki
"Omo, kau kenapa? Apa kau jatuh? Atau ada hal yang lebih menyeramkan? Yak Jennie Kim! Beritahu Ibu sekarang juga..." Wanita itu panik saat melihat bekas luka yang terdapat pada kaki sang anak
"Ya, aku jatuh...Seseorang yang tidak aku kenal menjahili ku saat itu..." Alibi Jennie dengan nada penuh penekanan
"Siapa orang itu? Bahkan kau tidak pernah mendapatkan bekas luka di kulitmu, apa dia bertanggung jawab atas hal ini? Eoh?" Tanyanya yang mencoba mengambil kotak obat yang ada di kamar Jennie
"Aku fikir dia adalah orang gila. Jadi aku tidak peduli..." Sahut Jennie
"Kau bisa beritahu Eomma jika kau ingin membalasnya. Arraseo?"
"Ne Eomma..."
Setelah berbincang sedikit dan mengobati luka yang ada pada kaki sang putri, wanita itu turun untuk kembali ke meja makan dan berbincang dengan tamu istimewa keluarganya.
"Dimana dia?" Tanya sang ayah
"Kakinya terluka, ku fikir lebih baik ia makan di kamarnya saja..." Jelas sang ibu yang langsung duduk dikursi semula
YOU ARE READING
Missed Connection 🍂
Fanfic"Mengapa kau mudah sekali untuk jatuh cinta, bodoh..." Tak henti-hentinya ia mengutuk dirinya sendiri, seraya menyesal karna telah dengan mudah mencintai seseorang yang sekarang entah dimana! Dengan langkah lunglai keluar dari Gedung tersebut karna...