• science class

308 37 1
                                    


mike turun dari sepedanya dan memarkirkannya ditempat parkir khusus sepeda, tepat disamping sepeda milik lucas dan dustin. mereka pasti sudah didalam. ya, hari ini mike tidak berangkat bersama kedua sahabatnya itu akibat tadi pagi ibunya memarahi mike agar tidak pulang terlambat lagi. mike pun tidak bisa membantah perintah ibunya. maka dari itu hari ini mike harus pulang lebih awal lagi.

mike menghampiri lucas, dustin dan max yang tengah berbincang di lorong loker sekolah.

"oh, itu mike!" sahut dustin dari kejauhan. mike tersenyum simpul dan merangkul bahunya.

"sedang membicarakan apa?" kata mike tersenyum memandang lucas.

lucas menggeleng pelan dan berkata, "tidak, hanya – hei bagaimana kalau pulang sekolah kita bermain arcade lagi?" dustin berseru semangat. sedangkan max bersandar di loker, menyimak pembicaraan mereka bertiga.

mike mengerucutkan bibirnya, "hari ini aku tidak bisa," ia melepaskan rangkulannya dari dustin, "aku harus pulang lebih awal, ibuku menyuruhku untuk menjaga holly."

membayangkan seorang mike wheeler menjaga dan mengasuh bayi membuat lucas tertawa geli. mike hanya melirik lucas malas. sudah biasa menghadapi temannya yang sangat receh itu.

"memang kakakmu nancy tidak ada, mike?" kali ini dustin berbicara.

mike menggeleng, "meh, kalau pun ada pasti dia sedang sibuk dengan byers." cibirnya.

ketika dustin dan lucas membuka bibirnya hendak berbicara, bel masuk berbunyi. bunyinya menggema hampir di sepanjang lorong. segera mereka semua [terkecuali max] cepat-cepat menjejalkan beberapa buku yang akan mereka pelajari nanti kedalam tas.

"kalian dapat pelajaran apa hari ini?" tanya max. kedua lengannya memeluk beberapa buku di dada.

"hari ini dapat science dengan mr. clarke," lucas menyampirkan tas ranselnya di pundak, "jam selanjutnya kami tidak bersama." mike dan dustin memandang lucas dan max, menyimak pembicaraan mereka berdua.

"'kay, see you soon," max mengecup pipi lucas, "dan jangan pernah memulai apapun tanpa aku!" yang dimaksud max mungkin acara makan siang di kantin nanti – entahlah, mike pun tak terlalu mengerti. ia hanya menebak saja.

tanpa berbicara, mereka bertiga langsung berjalan menuju kelas science yang berada diujung lorong sana. suasana lorong agak sepi karena para murid sudah memasuki kelasnya masing-masing, tetapi masih saja ada murid yang membandel seperti golongan troy bulkin disana. mereka berdiri berkumpul di pertigaan lorong, tengah asyik menjaili seorang anak laki yang sepertinya adik kelas. benar-benar anak yang malang.

teringat kejadian dua tahun lalu, membuat mike tak takut lagi dengan bulkin. waktu itu mereka pernah berkelahi – entah, mike pun tak ingat apa penyebab mereka berkelahi. bulkin meninju dan menendang dirinya. mike tak langsung menyerah, ia pun balik meninju dan menendang bulkin. hingga ketika mike mendominisasi perkelahian itu, bulkin tersungkur ditanah berusaha bangkit dengan kaki dan lengan penuh lebam, namun ia tak kunjung bangkit. mike pun memandangnya heran dan menyadari kalau celananya basah, ternyata troy bulkin mengompol dihadapannya. sebab itulah mungkin bulkin tak lagi menganggunya.

mereka bertiga melewati gang bulkin seperti biasa, seakan mereka tidak terlihat. mike bisa mendengar troy bulkin mendesis, namun anak itu tidak melakukan apapun kepadanya. mike tersenyum menang.

WEIRD GIRL | mileven [ON-HOLD]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang