Asa yang Mengudara

318 7 0
                                    

Senja berlabuh elok di dermaga
Merpati mendarat hebat pada singgasana
Cakrawala menikam kuat bagaskara
Dan Aku terpejam gusar pada tanduk asa

Petang membungkam sang bayu
Membungkus rahasia hingga layu
Satu dua luka yang kian membiru
Menerpa hebat kelopak mataku

Sejenak napas kupaksa berjalan tenang
Nurani dan logika menurut tanpa serangan
Pun mata dan bibir terpaksa menurut
Tiap-tiap hal yang kutuntut

Perlahan ku buka kembali memori
Memutar ribuan kebahagiaan
Menawarkan pilu pada kalbu
Semoga sedikit membantu

Pertunjukan ingatan telah usai
Lain asa yang kutemukan
Tampak semacam hiburan jenaka
Tanpa hasil menggiurkan

Angkasa kian gelap gulita
Kembali mengguyur kepala
Oleh ribuan tikaman rasa
Begitu pilu menyudutkan harapan

Sempurna sudah ribuan luka
Menyerbuku tanpa aba
Jua beribu alibi
Yang menanam kuat
Hingga ragaku tak mampu pergi

Logikaku mengibarkan simpulan
Pertanda usai segala keluhan
Tertawan sudah sebuah alasan
Bahwa harapan sudah menghilang

Goresan RasaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang