"Komando saya ambil alih. Untuk semuanya, SIAP GRAK"
Peserta didik baru yang awalnya melakukan kegiatan masing-masing langsung kaget dengan suara berat nan tegas dari kakak pembina barusan. Mereka yang awalnya berdiri leyeh-leyeh langsung bersikap tegas ketika mendengar perintah dari kakak pembina.
"Istirahat di tempat, grak!!"
Tidak ada suara bisik-bisik atau canda an lagi, mereka semua fokus ke arah kakak pembina. Padahal biasanya ketika istirahat di tempat siswa, siswi sering memanfaatkan nya dengan bergosip ria. Tapi saat ini tidak ada yang melakukan itu, karena aura yang di pancarkan oleh kakak pembina sangat menakutkan dan membuat mereka semua bungkam.
"Selamat pagi semua"
"SELAMAT PAGI" ucap mereka semua serempak.
" Sebelumnya saya mau mengucapkan selamat untuk adik-adik yang sudah di terima di SMA Pandawa ini. Oh yah kita kenalan dulu nama aku Arezza anggata yunanta kalian bisa panggil aku Rezza, jabatan aku sebagai ketua OSIS dan aku dari kelas 12 IPA¹. Silahkan anggota OSIS yang lain perkenalkan nama kalian, jabatan dan kelas kalian," kata Rezza panjang lebar.
Banyak peserta didik baru yang terpesona dengan pesona yang di pancarkan oleh Rezza. Penampilan nya yang berwibawa, tegas dan berjiwa pemimpin membuat banyak kaum hawa terpesona dengan nya. Meskipun wajah Rezza tanpa exspresi tak membuat kaum hawa pergi meninggalkan nya, menurut mereka Rezza terlihat lebih tampan dan cool.
Setelah seluruh OSIS memperkenalkan dirinya masing-masing, Rezza membagi menjadi 12 kelompok. Setiap kelompok mendapatkan 2 anggota OSIS yang bertujuan untuk membantu mengenali tata letak sekolah dan setiap kelompok melakukan kegiatan MOS nya sendiri-sendiri di dalam kelas masing-masing.
Setelah Rezza membubarkan barisan semua peserta didik baru di bawa berkeliling sekolah oleh masing-masing pembina, setelah mengelilingi sekolah barulah mereka melakukan kegiatan yang lain mulai dari perkenalan dan game.
Beberapa jam kemudian bel pulang berbunyi, Tasya dan beberapa teman barunya bersorak gembira karena kakak pembina mempersilahkan mereka untuk berdo'a dan pulang.
"Tas gue minta nomor WhatsApp sama id line lo dong," kata Tiara teman baru Tasya sambil menyodorkan iPhone nya. Tasya menerima uluran iPhone dari tangan Tiara dan mengetik kan nomor WhatsApp dan id line nya.
"Itu udah," kata Tasya sambil tersenyum " yauda gue duluan ya bye." lanjut Tasya lalu langsung pergi meninggalkan Tiara dan beberapa teman yang lain nya.
Tasya menuju gerbang sekolah dan menunggu taxi yang ia pesan tadi, 15 menit kemudian taxi yang di pesan Tasya datang. Tasya memasuki taxi tersebut, ketika Tasya sudah duduk di bangku penumpang taxi itu berjalan meninggalkan area depan sekolah.
*****
"Gimana dek MOS nya? Seru gak?" Tanya Devin antusias
"Seru banget karena gue ga dapet hukuman sama sekali," kata Tasya sambil nyengir
"Lo ikut kelompoknya siapa?" Giliran Devin yang bertanya
" kak Diki sama kak Nova, padahal gue pengen sama kak Rezza," kata Tasya agak murung
" Lo suka Rezza?" Selidik Devin
"Kalok di bilang suka sih belum kek nya, tapi gue kagum aja sama kak Rezza,"
"Kalok lo beneran suka sama dia siap-siap banyak saingannya terutama Dinda, Rezza itu kayak gue sama Devan banyak penggemar nya, dan lo harus tau sifat Rezza ga jauh beda ama sifat gue." jelas Devin sambil menyombongkan dirinya dan Devan karena banyak penggemar nya.
KAMU SEDANG MEMBACA
ANASTASYA
Teen FictionSeorang anak SMA yang memiliki paras cantik dan memiliki semua yang ia butuhkan termasuk pacar yang sangat tampan. Dia rela menutupi identitas dia yang sebenarnya demi bisa hidup normal tanpa ada gangguan dari orang lain, tapi prediksi nya salah den...