⚠️sangat disarankan untuk lihat music video / mendengarkan lagunya di spotify sebelum membaca⚠️
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
•••
Hey, hold on for a second What is that look you're giving me? I think I need an explanation
•••
Sebenarnya Yuqi bingung harus cerita darimana pada Ryujin. Tapi dia ada utang cerita padanya. Bahkan Ryujin gercep banget malemnya tiba-tiba uda ke rumah Yuqi. Bawa seragam buat besok lagi. Kebiasaan kalo ada yang Yuqi mau ceritain, Ryujin nginep rumahnya.
Gak mau ambil pusing, Yuqi cuma cerita yang dari Lucas nyapa biasa, sampe nyapa yang minta balesan. Dan tak lupa dengan semua momen secara detail.
Saat selesai cerita, suasana hening sejenak. Ryujin berusaha mencerna semua cerita Yuqi.
"Sadar gak sih Qi, akhir-akhir ini suasana hati lo sedikit cerah." akhirnya Ryujin memecahkan keheningan.
"Dan ini yang pertama kalinya setelah dari smp, gw nginep rumah lo dan cerita2 sambil tiduran." lanjut Ryujin.
"Hm."
"Lo tau kenapa?"
Yuqi menggelengkan kepalanya.
"Karena baru kali ini ada sesuatu yang bisa lo ceritain."
Yuqi noleh ke Ryujin yang tidur sebelahnya dan mengernyitkan dahi.
"Setelah kejadian terakhir, idup lo kek gak ada kehidupan tau gak si." Ryujin ikut noleh ke Yuqi.
Yuqi kembali menatap dinding langit kamarnya.
"Sama sekali gak ada hal menarik yang bisa lo ceritain ke gw Qi."