free love ft. harukyu

1.5K 70 14
                                    

junkyu merasa sedikit malu saat ini. ia tidak sengaja menabrak adik kelasnya. karena sedari tadi junkyu berjalan sambil menatap ponselnya.

si adik kelas juga bersalah. karena berjalan menunduk.

mereka berdua sama saja.

"hm, maaf, ya. lo gapapa, 'kan?" tanya junkyu. ada sedikit rasa untuk pergi dari situasi canggung saat ini.

karena yang ditabraknya adalah

"haruto. watanabe haruto." balas adik kelasnya.

junkyu merasa bingung. sangat bingung. untuk apa adik kelasnya memperkenalkan diri padanya.

junkyu tidak ingin dipaksa berpikir keras untuk saat ini. biarlah otaknya bekerja seperlunya saja.

junkyu merasa aneh terhadap laki-laki yang ada di depannya saat ini.

dasar buaya, batinnya.

junkyu berniat untuk menghargai.

"o-oh, hai. gue junkyu. gue sangat rumit. gue harap lo ngerti." balas junkyu sambil tersenyum.

lalu pergi meninggalkan haruto.

haruto menghela nafas kasar.

harus gimana lagi, ya? batinnya.

▫️▫️▫️

haruto memasuki kelas. jam istirahat masih berlangsung.


"oi. bisa minjem bentar latihan kimia? lu 'kan benar semua tadi." ucap teman sebangkunya sambil menengadahkan telapak tangannya ke meja haruto.

haruto menghela nafas lalu duduk di bangkunya dan memberikan buku yang dimaksud temannya.

sebelumnya, saat haruto menyerahkan bukunya ke arah jeongwoo,

haruto menahan bukunya dengan erat. sehingga jeongwoo yang berniat untuk menarik---mengambil---buku tersebut menjadi kewalahan.

jeongwoo merasa bingung.

"naon, teh?" tanya jeongwoo prihatin.

akhirnya haruto meletakkan bukunya di meja jeongwoo. "saya 'kan sudah banyak bantu you, kali ini saya minta imbalan." kata haruto sambil memandang jeongwoo dengan mata menyipit.

jeongwoo terkaget sejenak. "lha? ga kek biasanya lu." heran jeongwoo sambil membuka lembaran buku yang dipinjamnya.

haruto memegang bahu jeongwoo dan mengarahkan temannya untuk menatapnya. "bantu saya. you 'kan tau soal kak junkyu. ini berkaitan sama dia." mohon haruto sambil membuat wajahnya memelas. agar dituruti.

jeongwoo melongo. "ha? kok dia?"

"o-oh. gue ngerti."

"lu suka?" bisik jeongwoo.

wajah haruto memerah, "bisa, ga? belom pernah lho saya minta sesuatu sama you." ketus haruto lalu melepaskan genggaman tangannya dari bahu jeongwoo.

jeongwoo tersenyum dengan bangga. "ayo, atuh. mo minta info atau gimana?"

haruto tersenyum dengan senang.


▫️▫️▫️





junkyu membanting tubuhnya ke tempat tidur. lelah untuk hari ini. banyak hal-hal yang membuatnya harus berpikir dengan otak saat di sekolah tadi.

treasure oneshoot (bxb)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang