Mungkin ini merupakan peristiwa langka yang bahkan Naruto Uzumaki sang Rikudo Sennin tidak mungkin percaya. Dia baru saja melakukan perjalanan antar dimensi untuk menghilangkan kebosanan dari dunia shinobi yang sudah terlampau damai. Dalam pikiran Naruto, tidak mungkinlah orang orang yang hidup didimensi lain akan mengenal dirinya ataupun tahu kalau dia itu seorang pahlawan besar yang pernah menyelamatkan dunia shinobi dari ancaman musuh yang berniat menghancurkan dunia. Tapi ternyata apa yang dia pikirkan itu salah besar.
Berkat rival abadinya yaitu Sasuke Uchiha nama Naruto Uzumaki sekarang sudah terkenal ke dimensi lain dan salah satunya adalah dimensi tempatnya saat ini.
Naruto tidak tahu kalau selama masa pengembaraan Sasuke dalam rangka penebusan dosanya, Sasuke ternyata diam-diam menulis kisah perjalanan hidupnya(Naruto) kedalam sebuah buku dan menyebarkannya kedimensi lain saat dia berada disana.Dan yang lebih mengejutkan bagi Naruto, tempat yang dia singgahi sekarang terdapat salah satu fans beratnya yang tiba-tiba mendekatinya untuk meminta tanda tangan kepadanya.
(Padahal semua yang dipikirkan Naruto hanyalah kebohongan yang dibuat oleh Rimuru agar Naruto tidak semakin bertanya kepadanya, Rimuru tidak mungkin bisa memberitahu kalau dia mengetahui cerita Naruto dari manga ataupun anime yang dia tonton, makanya dia memberi alasan ambigu kepada Naruto dan memanfaatkan kinerja otak Naruto yang lemot agar dia bisa percaya dengan alasan yang dibuatnya)
Kembali ke prolog...
Perasaan Naruto tentunya sangat bahagia saat melihat fans beratnya ternyata sangat mengenalnya bahkan sampai tahu cerita masa kecilnya.
Namun tiba-tiba Naruto menjadi bingung saat fans beratnya itu menawarkan sesuatu kepada dirinya
"Penasehat??? "Kata Naruto kebingungan
Dalam masalalunya sebagai Hokage, penasehat yang dikethui Naruto ya Shikamaru, tidak lebih tidak kurang dari itu, dia tidak tahu definisi penasehat itu apa tapi yang jelas dia tahunya dulu Shikamaru sering memberi ratusan tumpukan dokumen kepadanya.
"Apa itu berhubungan dengan tumpukan dokumen dokumen bodoh"tanya Naruto sekali lagi
Rimuru yang tidak tahu kehidupan Naruto saat menjadi hokage malah kebingungan dengan pertanyaan Naruto
"Tumpukan dokumen???" Tanya Rimuru
"Emmmm.. itu.. kalau kamu menjadi Hokage kamu itu disuruh mengerjakan ribuan kertas kertas dokumen yang berada diatas meja,"ucap Naruto mengingat gunungan dokumen yang ada dikantornya
"Haaaaaaahh.. dulu gara gara aku menjadi hokage aku hampir tidak pernah bertemu dengan keluargaku,"kata Naruto tiba tiba teringat akan masa lalunya menjadi hokage
"Ohhhh itu maksudnya..tapi bukannya kamu punya teknik kagebunshin"balas Rimuru bingung kenapa Naruto tidak menggunakan itu agar pekerjaannya lebih mudah
Naruto cuma menepuk jidatnya sendiri setelah mendengar itu
"Sialan benar juga ya.. kenapa dulu aku tidak menggunakan kagebunshin untuk mengerjakan dokumen dokumen bodoh itu"ucap Naruto kemudian menunjuk kearah Rimuru dan berkata kembali
"Kenapa kau tidak memberitahuku sejak awal"
Rimuru dan para orge yang mendengar itu menjadi sweat droup
"AKU BARU BERTEMU DENGANMU HARI INI MANA SEMPAT AKU MEMBERITAHUMU KAKEK BODOH"teriak Rimuru kesal sebab Naruto menyalahkannya atas kesalahan yang dilakukannya sendiri
"Oh ya ya.. gomen gomen, maaf aku cuma kesal aja, gara gara tumpukan dokumen bodoh itu anakku boruto sempat membenciku"kata Naruto menggaruk garuk kepalanya yang tidak gatal
KAMU SEDANG MEMBACA
Naruto Tempest
FantasySetelah hidup selama ratusan tahun akhirnya Naruto memutuskan untuk pergi kedimensi lain