Penulis : Diza Lian Veliza
Akun Wattpad : dizalian🌹🌹🌹
Sinar mentari terasa hangat. Tetesan embun masih membekas di tumbuhan. Terasa suasana yang begitu damai, ketika burung berkicau dengan merdu. Sampai aku tersadar alarm berbunyi.
Kring! Kring! Kring!
Dengan terpaksa, aku bangun dari tidurku dan melakukan rutinitasku setiap harinya. Sampai di mana suara nada dering yang berbunyi terdengar jelas dari ponselku. Dengan terburu-buru, aku meraih ponsel dan langsung melihat pesan yang masuk dengan perasaan yang berkecamuk dalam pikiran.
Sampai aku melihat beberapa pesan yang tertera di layar ponselku, mataku pun tertuju pada salah satu pesan yang sangat-sangat kuimpikan. Segera kubuka pesan tersebut dan membacanya dengan teliti satu demi satu kata yang terlampir di pesan tersebut.
Badanku melonjak senang. Bahkan mulutku hampir berteriak kencang. Akhirnya penantianku akan terbalas juga. Batinku mulai menyemangati diri, "Ayo, Raina! Kesempatan terbuka untukmu!"
+91082*********
PT. MERKUARIUS membuka lowongan pekerjaan bagi
para lulusan yang ingin mencari pekerjaan.Kriteria :
1. Cewek atau cowok
2. Mau menaati peraturan yang ada
3. Lulusan SMK, D3, S1, S2
4. Minimal usia 18-20 tahun ke atasOpen : 07.00 WIB
Close : 23.00 WIBLampirkan : Riwayat hidup, foto 4×6, No HP, bagi yang berminat bisa kirim via Email : PT.merkuarius@gmail.com
Kira-kira begitu isi pesannya. Semangat 45 kini berkobar di hatiku. Dengan segera, aku mencari informasi lowongan tersebut dan menyiapkan beberapa persyaratan yang diminta oleh orang-orang di perusahaan tersebut.
Setengah jam berlalu, akhirnya selesai juga dengan semua berkas yang sudah disiapkan.
"Huft, akhirnya selesai juga. Semoga aku diterima di perusahaan yang aku tuju," gumam gadis tersebut.
Riana namanya, gadis semata wayang yang baru saja menyelesaikan studinya di Jakarta, di salah satu universitas swasta di sana.
Setelah selesai merapikan berkas-berkas, Riana segera membersihkan kontrakannya, karena dia sudah terbiasa dengan hidup bersih. Jadi, dia tidak akan segan-segan untuk membersihkan kontrakannya, walaupun sibuk dengan berbagai tugas yang melanda. Dan sekarang, lihatlah Riana, gadis yang dulu sangat pendiam, sekarang berubah menjadi gadis yang super aktif dan ceria, apalagi bersangkutan dengan perusahaan yang dia tuju.
Ting! Bunyi dering ponsel membuat Riana memberhentikan aktivitasnya dan segera melihat pesan yang masuk. Ternyata ada pesan dari sahabatnya yang berada di kampung halaman.
From : Rita
To : RianaAssalamualaikum, Riana. Gimana kabar kamu selama di Jakarta? Semoga kamu baik-baik saja. Oh iya, ada salam dari Ibu dan Bapakmu. Katanya, mereka kangen sama kamu. Kamu kapan balik ke kampung halaman? Kita akan kumpul bareng sama teman-teman yang lain. Sudah, segitu dulu, ya, aku lagi ada saudara dan juga takut ganggu kamu lagi istirahat, jadi aku tidak bisa mengirim SMS panjang-panjang. Semoga pesanku dibalas dengan cepat ^^.
Salam manis, dari sahabatmu yang ada di kampung.Tidak terasa, air mataku lolos begitu saja setelah membaca pesan dari sahabatku yang berada di kampung. Dengan segera aku membalas pesan dari sahabatku.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kumpulan Cerpen (Part 1) : Akhir Tahun
Historia CortaBerisi kumpulan cerpen karya member Writer Wattpad Community dengan tema "Akhir Tahun." Berikan vote dan komen sebanyak mungkin untuk menghargai karya mereka, ya! ~Salam manis dari admin event. ❤️