Enjoy the story guys!💗
"Semangat! Untuk apa yang ingin kau capai:)"
-Nay-———————————————————
KINI disebuah kamar bernuasa hitam abu-abu terdapat seorang pemuda terbaring dikasur king sizenya dengan seragam yang masih melekat enggan untuk melepasnya
'cantik juga dia.' batin pemuda itu tersadar dari itu ia pun lantas menggeleng mengenyahkan pikiran itu,
Tokk..tokk..
"Adlan kamu udah ganti baju belum?" ucap Vira dari balik pintu putranya,
Iya, pemuda itu Adlan.
"bentar!" sahut Adlan dari dalam, setelahnya ia pun berlalu kekamar mandi untuk melakukan ritualnya.
Hanya butuh 15menit, Adlan pun keluar dengan menggunakan kaos hitam polos dengan celana levis pendek selutut, setelah itu ia pun keluar menuju meja makan.
"Mau makan apa?" tanya Vira, sesampainya Adlan di meja makan.
"kayak biasa aja mah" balas Adlan sekenanya,
"papa belum pulang?" tanya Adlan tiba-tiba seraya menyuap nasi serta lauk pauknya.
"belum sayang, mungkin masih sibuk papamu" balas Vira memberi pengertian terhadap anaknya.
Hufftt...
Ia hanya bisa menghela nafas kasar. Selalu begitu! Apa dia tidak kangen dengan anak dan istrinya? Apa sepenting itu pekerjaannya daripada anak dan istrinya? Entahlah Adlan udah malas dengan semua ini.
"aku udah selesai ma"
"good night!" lanjut Adlan seraya berjalan meninggalkan meja makan dan Vira hanya bisa menatap sendu putranya.
"night too boy!" balas Vira lirih
-0000-
Sekarang sudah hari jumat, yang artinya SMA ZORS ini sedang mengadakan bersih-bersih yang memang setiap hari jumat ini rutinitas untuk SMA ZORS.
"Eh itu tuh sapu!" ujar Rivan
"ck. Itu masih ada." ujarnya lagi,
"Woy it-" ucapan Rivan pun terpotong oleh sentakan Sandra "Lo bisa diem gak sih hah!? Gak bantuin juga! Sibuk banget, BANTUIN." potong sandra dengan menekan diakhir kalimat.
"etdah..iya-iya gue bantuin nih!" balas Rivan terselip nada tidak ikhlas nya
"udah-udah mending lanjutin aja lagi, yuk." lerai Lia yang menyaksikan adu mulut antara Sandra dan Rivan.
"hufftt.. sabar San sabar" segusti Sandra setelahnya ia pun kembali melanjutkan kegiatannya
-0000-
Tett...tett..tett..
Bell istirahat pun sudah berbunyi, seluruh siswa siswi SMA ZORS kini menghela nafas lega, enak sih jamkos sampai istirahat pertama tapi kan ya capek juga karena jamkos mereka harus terisi oleh kegiatan jumat bersih ini.
![](https://img.wattpad.com/cover/252827725-288-k11176.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
ADLAN (ON GOING)
Teen Fiction[By cover Wattpad: Pinterest Pembuatan: 28 Desember 2020 Revisi: 2020- Judul awal: ADLAN (End) Judul baru: ADLAN (ON GOING)] 'Typo bertebaran harap dimaklumkan!' ⚠️Dilarang copy⚠️ [ FOLLOW DULU SEBELUM BACA GUYS AND JANGAN JADI PEMBACA GELAP OKE!?😊...