Perjalanan Menuju Surga

34 1 0
                                    

Perjalanan menuju surga
Melalui jalur omongan orang
Yang mulutnya ada tiga;

Samping kiri,
Samping kanan,
Pengganti mata

Tanah tanah menyambut dengan suka cita
Terbuka lebar bagi siapa siapa
Yang mampu membayar dengan;

Uang dimuka,
Ditangan,
Di perut buncit mereka,

Nampaklah surga diujung mata,
Yang tak bisa kau lihat karena sudah buta,
Malaikat tersenyum manja
Menabur bunga dan kau meleleh kepanasan.

🌙

07 Desember

Juz 1 Samsara (Antologi Puisi)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang