[ O1 :: perjodohan ]
𝗙𝗟𝗔𝗩𝗢𝗥
"Uhh cantiknya anak Mama," puji Mama Park kepada anak semata wayangnya itu.
Yeonji sudah siap dengan dress berwarna soft blue dengan dandanan feminim dan tidak mengandung unsur menor, Yeonji sudah tinggi ia tak pelu menggunakan sepatu berhak tinggi lagi.
Rambut panjangnya digerai dan memancarkan pesona kecantikannya, serta pernak pernik yang ia kenakan menambahkan dirinya menjadi berkilau bak bintang.
"Ma, kenapa Yeonji harus dijodohin?" tanya Yeonji, sebelumnya Yeonji tak mempermasalahkan perjodohan yang dibicarakan orangtuanya beberapa waktu yang lalu. Namun, ia juga harus tau alasan mengapa ia dijodohkan.
"Mama sama Papa gabut," ketus Mama Park.
"Yang bener aja, ma. Yeonji serius nanyanya tau!"
"Ya hampir bener si, daripada kamu lontang lantung ga jelas, dari pada kamu nganggur dan daripada kamu jomblo lebih baik kan mama nikahin aja sama anak sahabat pena mama," ujar Mama Park lalu sedikit memperbaiki riasan yang Yeonji kenakan.
"Kenapa harus lintas negara? Kenapa ga orang lokal aja?" tanya Yeonji lagi.
"Ga tau cuma kebetulan aja sahabat pena Mama yang dari Jepang kepengen jodohin anaknya juga. Itu sih mama tau dari postingan medsosnya."
"Ini kenapa pada promosi-in anaknya lewat medsos sih? Dasar ibu-ibu gaul."
"Heuhh kamu rasa sekarang itu serba online, apa pun yang berbau online itu gaul dan mama mu ini ga mau kalah gaul. Jadi mama jodohin kamu pake cara online."
"Bentar bentar ma, kalo anaknya itu beda banget sama yang diposting di medsos gimana?"
"Ya mama tolak lah, mama suka yang bening-bening maaf."
"Eh terus ini aku dilamar juga online ma?!"
"Ya ga lah tolol, Mama juga ga bakal sembarangan juga sama masdep kamu. Pertemuan dua pasangan sebelum menikah itu penting."
"Astaga ma yang bener aja aku dibilang tolol, aku anak Mama bukan sih?"
"Ya anak Mama lah, hehh nanti didepan mereka yang sopan juga anggun buang buang sifat kamu yang suka nyerocos apalagi sifat kamu yang tomboy itu disingkirin dulu bentar."
"Ma aku ni tipe self love dan aku pengen jadi diriku sendiri."
"Alah! ga ada penolakan tahan beberapa jam ajalah nanti kalo udah menikah udah tunjuk-in aja asli kamu ya tapi jangan ke mertua kamu nanti bisa-bisa kejang gara-gara tau sifat asli kamu," ujar Mama Park.
"Ma calon suami aku modelanya kek apa si?"
"Ga usah kepo nanti juga tau, intinya ganteng."
"ma dia tinggi nggak?" tanya Yeonji lagi.
"Nanya terus dibilang nanti juga tau sendiri lama-lama mama headshott kamu ntar."
"Yah kanjeng mami ga asik."
"Nyonya tamunya udah dateng, beuhh calon mantunya Nyonya ganteng banget saya jadi kepengen nikah lagi pas ngelihat calon mantunya Nyonya," ujar Bibi Jang dengan antusias bahkan sebelum masuk ke kamar Bibi Jang tak mengetuk pintu terlebih dahulu.
KAMU SEDANG MEMBACA
𝐟𝐥𝐚𝐯𝐨𝐫 𐀔 yoshinori. ✓
Fanfiction( a.n ) : perjodohan membuat kecangungan, hingga timbul cinta sepihak namun ada dunia pararel yang berhasil meyatukan kedunya. 𐇯 credits : lleuiver. 𖤣 panjang kata : ± 1000 𖦥 . ii : k.yoshinori edition.