"Apa yang telah kau lakukan pada putriku!" Ucap paman marah
"Beraninya kau menjambak rambutnya, itu rasa terimakasih karena aku sudah membesarkanmu!!! Haahhh???" Ucap paman
"Aku tidak melakukan apa-apa padanya paman" ucap yoona lirih, yoona belum menangis, belum.
"Sayang, sudahlahh, jangann" ucap bibi
"Tidak, kali ini dia sudah keterlaluan. Lihat, putriku kesakitan karena gadis sialan ini" Ucap paman
"Kau gadis pembawa sial!" Ucap paman sambil menunjuk yoona
Mendengar ucapan pamannya, yoona langsung berlari ke kamarnya.
Yoona mengambil semua barang-barang nya.
Saat itu juga bibi masuk ke kamarnya,
"Kau mau kemana?" Tanya bibinya
"Aku pergi bi" ucap yoona.
"Bibi tak usah khawatir, aku baik-baik saja, aku akan sering mampir ke toko" Jelas yoona
"Tapi kau akan tinggal dimana sayang?" Ucap bibi iba
"Tenang bibi, aku sudah punya tempat" ucap yoona
Bibi langsung memeluk yoona,
"Bibi minta maaf soal paman mu dan anna, bibi tau kau tidak salah, jika kau kesulitan datanglah pada bibi yaa" ucap bibi.
Yoona keluar dari rumah itu, dia tidak tau akan tinggal dimana. Dia ingin menelfon joe ataupun kevin, tapi dia masih ragu.
Yoona akhirnya memutuskan untuk menumpang di toserba tempat dia bekerja sampai mendapatkan tempat tinggal.
Keesokan harinya
"Yoona, kau dimana, aku sudah di depan rumahmu" ucap kevin melalui telfon
"Jemput aku di depan toserba, aku sudah jalan duluan, kau lama sekali" ucap yoona bohong
"Ahh dasarr" batin kevin
Sampai di sekolah, ya mereka tidak terlambat, karena yoona berangkat dengan kevin bukan joe
Joe terlambat.
Anna juga terlambat.
Situasi yang menyebalkan bagi joe
Saat joe sedang menjalankan hukumannya, tiba-tiba anna menghampirinya,
"Dia pasti tinggal di apartemenmu kan?" Tanya anna tiba-tiba
Joe tak menjawab
"Dia lari dari rumah, dan aku yakin dia ke tempatmu atau kevin" ucap anna
Mendengar ucapan anna, joe tau siapa yang dimaksud anna, yoona.
Saat berada di kelas, joe selalu memperhatikan yoona, dia penasaran kenapa yoona kabur dari rumah dan tidak memberitahunya.
Sepanjang pelajaran joe hanya diam, saat kevin memanggil pun dia juga diam.
Sampai di kantin joe juga diam.
"Ada apa denganmu? Kau sakit?" Ucap yoona
"Apa ada yang ingin kau katakan padaku?" Tanya joe dingin
"Tidak" Ucap yoona santai
"Waahh kau kenapa joe?" Tanya kevin
"Kau tinggal dimana?" Tanya joe
Skakmat.
Yoona terdiam sejenak
"Ya dirumah, ada apa denganmu, aneh sekali" Ucap yoona
"Ada apa ini? Kenapa suasana nya sangat panasss" ucap kevin yang berusaha mendinginkan suasana
"Diam kau" Ucap joe tajam
Setelah itu muncul anna dengan dua dayangnya...
"Waaahh, si wanita murahan ada disini, tidur dimana? Kevin ? Joe? Atau jangan-jangan?" Ejek anna
Mendengar ucapan anna, semua siswa yang ada di kantin fokus ke anna dan yoona,
Kevin yang tak paham hanya diam dan begitupun joe, dia diam.
Yoona yang kesal langsung berdiri dan ingin menampar anna, namun di tahan oleh salah satu teman anna. Dan anna langsung menampar yoona yang membuat sudut bibir yoona berdarah.
Ketika anna mencoba menampar yoona untuk yang kedua kalinya, sebuah tangan yang kekar menahan tangan anna,
"Bisa kau hentikan ini?"
KAMU SEDANG MEMBACA
MAKE SURE
Teen Fictionjoe, kevin dan yoona, berteman bahkan lebih, yoona yang tak memiliki siapa-siapa merasa terlindungi dengan adanya kevin dan joe. namun ada saatnya yoona merasa sepi dan sendiri.