7. Thomas & Newt

33 9 0
                                    

"Apa Anda kekasih tuan Thomas?" tanya seorang pelayan perempuan, tiba-tiba saja

"Maafkan aku?" tanya Anthea tidak suka

Lancang sekali, batinnya. Walau Anthea bukan dari kelas atas, tapi dia termasuk kelas menengah di desanya, dan jaman dulu, masih ada sistem kasta. Pelayan itu segera meminta maaf dan mengatakan bahwa itu pertanyaan dari tuan Newt. Anthea kemudian hanya menggeleng sebagai jawaban.

Anthea kembali fokus pada pintu bilik ruangan yang digunakan Thomas dan Sir Sherkan untuk mengobati kakek-kakek itu. Sedangkan, Newt dari tadi mencoba membuat suasana mencair dengan gesture bahasa isyaratnya. Tapi, Anthea tidak belajar bahasa isyarat, jadi dia tidak tau jika Newt mengajaknya berbicara.

Beberapa waktu kemudian, Thomas sudah keluar. Sir Sherkan meminta Thomas dan Anthea untuk ikut makan malam dan memaksa mereka berdua untuk menginap. Anthea, apa kata Thomas saja. Lagipula dia masih meragukan bandit yang lainnya sudah diringkuk, untuk Bibinya, kita bisa pikirkan nanti.

*_*

Setelah makan malam selesai, barulah semua hal diungkap oleh Sir Sherkan. Anthea sudah lebih dulu melelapkan matanya, karena dia tidak ingin ikut campur urusan orang lain. Itu yang selalu Bibinya katakan padanya 'Mind your own business'.

Miriam dan Sherkan harusnya menjadi keluarga yang paling bahagia. Mereka baru setahun menikah dan sudah dikarunia seorang anak, apalagi mendengar fakta bahwa anak mereka adalah anak laki-laki kembar yang sehat. Miriam benar-benar sangat bahagia.

Pada waktu yang tepat, Miriam melahirkan kedua putranya, Newt dan Thomas. Newt lahir lebih dulu sebelum Thomas. Dalam kepercayaan di jaman ini, adik lahir lebih dulu karena kakak mendorongnya keluar rahim ibu, agar kakak bisa menyelamatkan adik jika suatu hal buruk terjadi.

Benar saja, seling beberapa waktu Thomas tak kunjung keluar dari rahim Miriam dan itu membuat Sherkan ketakutan. Sejak saat itu, Miriam mulai membenci Newt. Selang semalam, Thomas baru bisa diselamatkan dengan keadaan yang sedikit memprihatinkan.

Saat usia keduanya menginjak dua bulan, Sherkan dan Miriam baru menyadari kalau Newt memiliki respon yang berbeda dengan Thomas. Maka, pada saat itu, Sherkan segera membawa Newt ke pusat Atlanta untuk mencari tahu ada apa dengan anaknya.

Saat mencari pengobatan untuk Newt, Sherkan terlibat cinta lokasi dengan salah satu perawat yang membantu Newt. Makin bencilah Miriam pada Newt. Karena Miriam pikir, itu sebuah kesalahan kenapa Newt harus ada, kenapa dia harus sakit, kenapa mereka berdua harus pergi ke pusat Atlanta?

Sherkan juga mengaku dia melakukan kesalahan, dia lebih memilih tinggal bersama perawat Newt. Karma tidak pernah main-main, baru jalan tiga bulan pernikahan mereka, perawat itu berselingkuh dari Sherkan dan Sherkan memutuskan untuk bercerai.

Sherkan malu datang ke Amasha dan menemui Miriam. Dia kemudian memutuskan untuk pergi ke desa yang setidaknya dekat dengan Amasha, Ankara adalah tempat yang dia pilih untuk tinggal. Melupakan sejenak tentang masalah pribadi Miriam dan Sherkan.

Sherkan mulai bercerita bahwa dia baru berani mengirim surat pada Miriam saat usia Newt lima tahun. Dia menulis surat atas namanya untuk Thomas. Tapi Thomas mengaku, dia tidak merindukan sosok ayah, itu karena Paman Anthea memperlakukannya sebagai anak sendiri.

Miriam membalas surat itu dengan menanyakan keadaan Newt, dan hal itu membuat Sherkan sangat terkejut. Tentu saja, bagaimana bisa Miriam sama sekali tidak marah padanya. Kalian benar, walau sejahat dan seotoriter apapun seorang Miriam pada anaknya, dia adalah seorang ibu yang memiliki hati yang lembut.

Hal itu sudah cukup menjawab pertanyaan Thomas, mengapa ibunya bersikeras supaya Thomas mau meminjamkan alat terapi itu kepada Newt. Sherkan juga menambahkan keterangannya, bahwa surat itu tidak ditulis seminggu sebelumnya. Kurt mengantarnya pagi ini juga.
***

Hi,Sama seperti tag-nya.

Ini adalah kisah yang ditulis berdasarkan mimpi Author pasca Author nonton The Fate Of Winx Saga series di Netflix.

Author sering banget mimpi ya? Iya, hampir tiap hari mimpi. Jadi alam bawah sadar Author selalu On. Makanya agar tidak overload, munculah cerita ini di Wattpad.

Kalau kalian nemu book ini, aku mau berterimakasih banget ke kalian. Apalagi yang sudah baik hati mau membaca dan menekan tombol bintang kecil *

Sayang readers banyak-banyak :*

DREAM | Twins Brother Of Atlanta✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang