.
.
.
.
.
.
."Gawat" pekik Fang dalam hatinya
Dan benar saja hologram yang tadinya Menampakkan sosok Lahap sekarang berganti menjadi sang kapten.
'pang?'
"I-ya kapten"
'katakan apa yang telah terjadi' perintah sang kapten, mau tak mau harus dituruti.
"Emm, ini seperti apa yang Kapten katakan. Kami diserang oleh perompak luar angkasa"
'perompak luar angkasa?'
"Yah, mereka di panggil dengan sebutan Tengkotak-"
'APA TENGKOTAK, BORARA SIALAN ITU!!' entah kenapa Fang dapat melihat amarah yang sangat dalam dari mata sang kapten.
"A-pa Ka-pten mengenal Borara?"
'Cih, tentu saja aku mengenalnya, siapa yang tidak mengenal tengkotak perampok yang merampok sebuah planet dan menghancurkannya. Mereka pantas untuk dihukum mati'
"Saya pikir kapten mengenalnya karena pernah bertemu mungkin,"
Ucap Fang membuat Kaizo kaget,'kenapa kau bicara begitu?'
"Karena saya seperti merasa tidak asing dengannya, seolah-olah saya pernah berjumpa mung-"
'tidak, itu mungkin cuma perasaan mu saja pang' belum sempat Fang melanjutkan perkataannya sudah dipotong oleh sang kapten yang tampak tegang namun itu hanya untuk sesaat.
"Begitu yah, jadi seperti yang tadi saya katakan kami diserang oleh pasukan tengkotak dan mereka mengambil ochobot untuk memancing power sphera kalangkabot" (benar nggak yah?)
'power sphera kalangkabot?'
"Power sphera generasi pertama yang memiliki kuasa telepotasi, dan setelah pertempuran panjang kami berhasil mengalahkan pasukan tengkotak, yah walaupun kami mendapat sedikit luka" seru Fang seraya mengalihkan matanya dari tatap tajam sang kapten.
'lalu apa yang terjadi dengan pasukan tengkotak itu'
"Emm, mereka di bawa oleh sosok alien yang kalau tidak salah namanya Kokoci" entah benar atau salah karena Fang tidak terlalu jelas mendengar suaranya saat itu,
'jadi begitu, lalu apa alasanmu menghubungi Lahap'
"Ano itu apa Kapten Kaizo bisa menghubungi Laksamana Maskmana?" Tanya Fang yang tentu saja membuat Kaizo bingung. Melihat raut wajah sang kapten, Fang cepat-cepat menjelaskan tujuan nya.
"Jadi karena ingin merebut kuasa telepotasi yang diberikan kalangkabot kepada power sphera ochobot, Borara dengan sengaja menghancurkan ochobot"
'emm'
"Karena kalangkabot memberikan tenaga terakhirnya kepada ochobot, dia masih hidup namun keadaanya sangat parah, mungkin dengan bantuan Laksamana Maskmana ochobot bisa diperbaiki" jelas Fang,
'em mungkin saja, karena setahuku laksamana punya kenalan yang bisa memperbaiki power sphera' mendengar hal itu tentu saja membuat Fang senang.
"Benarkah, jadi bisakah kapten membawa kami ke sana"
'em kebetulan kami berada tidak jauh dari bumi, nanti akan ku hubungi jika kami sudah sampai'
"baik Kapten"
'hem'
Seketika komunikasi terputus oleh sang kapten,
"Huh, apa kapten tidak ingin mengatakan selamat malam" keluh Fang,
KAMU SEDANG MEMBACA
Brother, Look at Me
RandomApa semuanya percuma? kenapa kau tidak memandangku? kenapa hanya mereka yang kau pandang? Apa aku masih belum cukup membuktikan kekuatanku padamu. Sebenarnya siapa aku dimatamu? Adik atau bawahan? Atau orang asing yang kebetulan memiliki rupa dan da...