Playlist : Teardrops on my guitar - Taylor swift 🎸
Ayu menyimpan tasnya di tempat tidur dan pergi ke bawah untuk membantu ibunya membuat kue kering, kue kering itu akan di jual untuk pesanan Pre order. Seperti hari-hari biasa cewek itu memakai kaos lengan pendek dan masih memakai rok birunya.
Gadis dengan bandana hijau bermotif bunga itu menyiapkan toples-toples mini di dalam kardus.
"hari ini ada pesanan cup cake juga yu." ucap Hani ibu dari Ayu. Ayu adalah nama panggilannya yang sudah digunakan sejak ia masih kecil.
"cup cake bukannya kurang laku ma?"
"Ada acara arisan." kata ibunya tanpa menoleh ke gadis itu. dilanjutkan dengan anggukan.
Saat semuanya sudah siap, Ayu membawa kue cup cake itu ke dalam boks putih menatanya dengan sangat hati-hati. Ia selalu tersenyum saat membantu orang tuanya tak ada rasa terpaksa apapun.
Singkat saja Ayu orang yang ceria, jujur dan tanggung jawab. Memiliki kelemahan dalam pelajaran olahraga,jago bermain piano, memiliki bakat menyanyi yang terpendam. Sangking lamanya ia tak menyanyi suaranya malah semakin bagus, tetapi beberapa teknik banyak yang salah walaupun begitu Ayu tak pernah merasa kecewa karena menyanyi untuknya hanya sebagai hobi bukan passionnya. Ayu bukan cewek cupu yang selalu lemah disaat ia ditindas,selalu diam saat dihina. Semua kesabaran pasti ada batasnya.
"Sepedanya gak kempis kan?"
"Engga mah."
"oh yaudah kalo gitu, mamah udah taruh plastik isi kue basahnya di keranjang."
"iya mah." Ayu membawa satu boks isi dua puluh lima cup cake. Di belakang sepeda mininya di taruh keranjang besi,yang sengaja di modifikasi untuk mengantar atau membawa barang.
"Hati-hati yu."
***
"he's the reason for the teardrops on my guitar the only thing who's got enough of me to break my heart. His the song in the car i keep singing don't know why i do."
Sebuah lagu terputar di sebuah toko bahan kue yang jaraknya hanya lima meter dari rumah Ayu. Ibunya berpesan untuk membeli piring-piring kecil dan sendok untuk orang yang punya acara arisan itu.
"omg--my fav song." Ayu seketika melamun dan mengingat ketika ia belajar gitar dengan seorang cowok waktu dia smp. Cowok itu adalah tetangga Ayu sendiri,entah kenapa pada diri Ayu disaat itu ia sangat bersemangat untuk belajar gitar pada cowok itu. Ia sangat tulus mengajarkan step by step nya. Mulai
dari cara memegang gitar,memetik senarnya dan belajar chord. Cowok itu sampai sekarang masih menjadi tetangga Ayu,namun karena kesibukannya dengan dunia musik yang sedang digelutinya cowok itu jarang berkomunikasi dengan Ayu."ada lagi dek?" ucap penjual membuyarkan lamunan Ayu
"ah--iya bu. Iya gak ada lagi." jawab gadis itu tersenyum-senyum tidak jelas.
"Semuanya segini ya." kata penjual itu menunjukkan hasil belanjaan Ayu di kalkulator. Ayu mengeluarkan uangnya dan membayar.
Acara Arisan
- Starhouse."Permisi."
Rumah itu sangat besar, sudah pasti gak ada yang mendengar kalau Ayu hanya teriak-teriak diluar,gerbang dari rumah itu saja dua kali lipat tingginya dari rumah Ayu.
"Neng masuk aja." security yang datang membukakan gerbang dengan sangat sopan.
"sepedanya boleh bawa masuk?"
"boleh lah neng,masukin aja nanti hilang."
"makasih pak."
Ayu mengikuti security yang menunjukkan teras dari rumah itu.
"nah neng pencet bel sendiri ya. Kalo bapak yang manggil nanti dimarahin." security meninggalkan Ayu sendirian. Ayu memencet belnya,rumah itu kelihatan sepi-sepi aja, gak kelihatan kalau ada acara. Ayu sekali lagi memencet bel itu,pintu pun terbuka. Menampakkan cowok berkaos hitam, memakai headphone. Cowok itu kelihatan tengil dimata Ayu. Ayu mencoba ramah dengan tersenyum dia tetap dengan mukanya yang kusut. Dilihat dari mata dan rambutnya cowok ini sepertinya darah campuran Indonesia dan western.
"masuk halaman gue dari mana lo?" bukan pertanyaan tentang kue atau meminta maaf yang dilontarkan karena membuka pintunya lama sebaliknya malah pertanyaan yang terlihat merendahkan.
"Dari depan." cowok itu melirik ke arah gerbang depan,terlihat penjagaan oleh security. Berarti cewek ini tidak berbohong.
"Mau antar cup cake."
"Oh itu. Udah dibayar?" cowok beralis tebal itu bertanya seraya menaikan satu alisnya
"udah kok."
"Ada lagi?"
"apanya?"
"urusannya?"
"udah."
"terus masih di sini?" sepertinya kelihatan tidak menyukai orang yang banyak basa-basi.
"Saya mau nemuin yang punya acara dulu bisa?" ujar gadis itu menjelaskan,biar lelaki itu bisa membiarkannya berbicara.
"gue yang punya acara!"
"Iya tapi ini, kuenya gak di cek dulu takutnya kurang atau gimana?"
Cowok itu membuka headphonenya dan sedikit menggaruk jidatnya. Namun tiba-tiba ponselnya menyala menandakan ada panggilan masuk. Cowok itu langsung memasangkan kembali headphonenya dan mengangkat panggilan itu.
"Please, give me a chance." kata cowok itu mengangkat teleponnya. tanpa pedulikan gadis itu ia langsung menutup pintu rumahnya.
Brakk...
Sontak Ayu mengusap dadanya, terkejut.
"maaf ya neng, kena semprot yang punya rumah ya?" kata satpam
Ayu tersenyum
Ayu bersumpah, dia adalah cowok paling rese,tengil,gak punya sopan santun yang pernah gadis itu temui, jangan sampai dia bertemu lagi dimanapun.
"Percuma good lucking tapi bad attitude."
"kalau ujungnya begini sih,mending aku titipin aja ke satpamnya."
Selesai mengantar cupcake, Ayu pulang ke rumah dan menuju kamar.
Ia langsung membuka aplikasi instagram melihat update an dari idol kesayangan sekaligus ia juga berkomunikasi dengan mutual atau fans yang sama di grub fandomnya. menurut Ayu merekalah yang benar-benar mengerti apa yang dirasakan Ayu saat Ayu tidak memiliki banyak teman, Ayu sering diolok sewaktu smp. Jadi Ayu tidak merasa takut atau canggung saat mengobrol bersama teman onlinenya itu.Pacarnyakimseokjin : Guys, tau gak sih Harry live di ig woi tapi tentang tournya gitu. Tapi ini moment langka.
ZilvanaAyu : oiya aku liat. Di situ ada yang di notice juga, gila lucky bgt:)
Yasminhoran : iya yu, sumpah lo kalo mau di notice harry lo harus cari pertanyaan yang kira-kira bakal di jawab. Tapi please jangan nanya 1d comeback kapan, gabakal ternotice.
kembarankendall : iyaa woi nanya tentang tour dia aja ya.
Begitu kira-kira sedikit percakapan grub fandom yang menghibur Ayu. Ayu mengikuti fandom ini saat Ayu masih smp kelas 7 dan gara-gara Ayu mengikuti fandom ini Ayu jadi suka sama pelajaran bahasa Inggris dan nilainya meningkat. Itu nyata! Baginya gak ada hal yang buang waktu kalau bisa mengambil kesempatan positif di dalamnya.
HEYOO. GAIS KIRA" CAST DARI SI RUSHELL SIAPA YAA.
OHYA PASTINYA AKU BAKAL MILIH CAST WESTERN HEHE KARENA SI RUSHELL INI BLASTERAN INGGRIS-INDONESIA.