10. Gebetan saya

20 3 1
                                    


Camella merebahkan tubuhnya di atas kasur seraya memutar lagu favorit dari aplikasi spotify.

Camella memang tidak pandai bernyanyi ia hanya jadi pendengar, semua orang pasti punya kelemahan kan?

Berbanding balik dengan Mahen, cowok jakung tersebut sangat menguasai di bidang musik tetapi dalam belajar ia tak sepandai Camella.

Ting!

Notifikasi whatsapp Camella menyala.

Itu pesan dari Raka, hanya terpampang nomor di layar.

Karena terlalu sering Raka mengirim pesan membuat Camella hafal dengan nomor kakak tirinya.

Raka pemuda yang baik dia tulus ingin menjadi kakak Camella, tetapi dia sadar tidak semudah itu  kehadiranya akan di terima baik oleh Camella.

R

aka sadar disini dirinya yang bersalah, Raka ingin menebus kesalahanya dengan menjadi kakak yang baik untuk Camella, tidak peduli berapa kali ia di tolak mentah-mentah Raka tetap tak gentar, kasih sayang itu masih ada untuk adiknya bahkan selalu ada.

08139×××

Raka: Mau gue beliin apa? Kakak lagi di luar nih.

Camella: Gak usah dateng!

Raka: Yaudah besok aja ya, sopir kamu udah kerja?

Camella: lom.

Raka: Gue jemput ya.

Camella: Gue bawa motor.

Raka: Hehehe jangan bercanda papi kan ngelarang bawa motor ke sekolah.

Camella: Gue bawa mobil gue sendiri.

Raka : Motor aja gak boleh apa lagi mobil sayang.

Camella: Dih.

Camella: Bukan urusan sama lo mau gue berangkat pake ojol kek jalan kaki kek naik angkot kek, atau berangkat sama tetangga kek. Terserah gue.

Raka : Astaga ini pertama kalinya lo ngomong panjang sama gue, kakak sampai terharu.

Camella: Oh.

Raka : Jadi udah anggep gue sebagai kakak nih? so sweet.

Raka : Gak usah di bales langsung tidur aja, good night adik tersayangku😚😚😚


XI IPA 2

"Apa bro? Kau suka pop ice taro? Memang kau dari planet mana?" Jamal berseru heboh, memeloti wadah es milik Mahen.

Mahen memandang Jamal sekilas sambil menyedot ice taronya lalu berjalan ke tempat duduknya.

"Mahen ini jamkos kenapa lo malah ke kantin?" tanya Jamal mengikuti Mahen dari belakang lalu mereka duduk berhadapan.

"Justru itu jamkos gue ke kantin beli ini." sambil mengangkat es nya itu ke arah Jamal.

"Aciiiiiiiiiii Mahen habis ke kantin nih." Adu Kala kepada sang waket. Entah dari mana Kala datang, padahal tadi cowok itu sedang ada di depan bermain bola bekel bersama Dewi.

Savage Girl Love (On Going)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang