Perkenalan

7.5K 507 30
                                    

Halo, teman-teman. Gimana kabarnya? Aku datang membawa kebahagiaan hehehe cerita baru. Setelah meriset sejak tahun lalu(bulan Juli atau Agustus), aku mulai mencicil menulisnya. Cerita Lamar nih, dari Karlsson bersaudara yang memesona. Lamar ini adiknya Elmar dan Halmar ya. Kamu bisa baca cerita Elmar di A Wedding Come True dan Halmar di The Promise of Forever. Cek daftar karya/bacaanku di Wattpad ya. Walaupun ketiga judul tersebut bukan cerita bersambung, tapi kamu harus juga membaca dua judul yang sudah ada. Kenapa? KARENA CERITA MEREKA BAGUS DAN MENARIK :-D Pasti kamu suka. Ketagihan seperti banyak teman-teman yang lain.

Seperti biasa, harus dijadikan catatan, naskah yang kuunggah ini bukan versi final. Belum melalui editing oleh siapa pun kecuali diriku sendiri. Maka sangat mungkin akan ada kesalahan, misalnya salah ketik. Atau ada kata yang kurang. Aku sedang terus memperbaiki dan akan memperbaikinya tanpa pemberitahuan--karena gimana ngasih tahunya, ya kan.

Aku berharap kamu SUDAH BERUSIA 18 TAHUN untuk membaca cerita ini. Ada banyak bagian dari cerita ini yang memerlukan kematangan emosi dan mental untuk memprosesnya. Orang berusia di bawah 18 tahun masih berada dalam masa impressionable age, masih terombang-ambing, masih mencari jati diri, masih mudah dipengaruhi, dan saya tidak ingin kamu, di bawah sadar, setuju dengan apa yang dilakukan dan tidak dilakukan para tokoh di dalam cerita ini. Carilah cerita yang sesuai dengan usia dan kematangan pikiran, emosi, dan mentalmu. Dengan begitu, kamu tetap bisa menikmati masa remaja yang indah, tanpa dipusingkan hal-hal rumit bikinan orang dewasa. Ada waktu untuk itu, beberapa tahun lagi. Sabarlah. Aku yang tua aja pingin remaja lagi hahaha.

Yuk, kita kenalan dulu dengan tokoh-tokoh sentral.

Lamar Karlsson. 31 tahun. Berdarah setengah Swedia. Seorang structural engineer--penjelasan pekerjaannya dalam cerita nanti ya. Di The Promise of Forever disebutkan Lamar kehilangan tunangannya dalam kecelakaan pesawat, hanya beberapa minggu sebelum hari pernikahan mereka. Untuk menyembuhkan luka di hatinya, Lamar pulang ke Indonesia. Meninggalkan pekerjaan dan masa lalu di Amerika. Selama masa duka yang sangat menyesakkan, Lamar mengurung diri di rumah. Tapi siapa yang menyangka, saat Lamar ingin melupakan cinta, bersumpah untuk tidak jatuh cinta, bahkan tidak akan mencari cinta, cinta datang ke depan pintu rumahnya.

Malissa Niharika. 31 tahun. Seorang ibu, memiliki dua orang anak kembar fraternal berusia 3 tahun. Suaminya meninggal dan kematiannya menyeret Malissa dalam skandal besar yang mencemarkan nama baik Malissa. Setelah mengganti arah hidupnya, Malissa menggunakan pendidikannya--S3 enviromental science--untuk menyelamatkan bumi sekaligus menyejahterakan mental para lansia. Pertemuan tidak terduga dengan Lamar kembali mengubah hidup Malissa. Melihat Lamar patah hati dan kehilangan semangat hidup, Malissa menawari Lamar menjadi relawan dalam gerakan yang dirintisnya. Pertemuan demi pertemuan, kegiatan demi kegiatan, semakin mendekatkan mereka.

Deanna Bathari Darmono dan Deandre Bhatara Darmono, anak kembar Malisa. Cewek dan cowok, usianya 3 tahun lebih beberapa bulan. Nggak ada foto Anna di cover karena nggak nemu :-D

Alesha Maira Hakkinen. Kakak ipar Lamar, menikah dengan Elmar Karlsson. Mereka berdua tokoh di cerita A Wedding Come True. Alesha dan Elmar memiliki peran besar membimbing Lamar keluar dari duka dan menyiapkan hati demi bisa menerima cinta lagi. Wrong Time To Fall in Love terjadi 5 tahun setelah pernikahan Alesha dan Elmar, jadi kita akan melihat juga gimana perkembangan cinta mereka :-)

Halmar Karlsson. Kakak Lamar, menikah dengan Renae Adiana. Mereka berdua tokoh di cerita The Promise of Forever. Kedua orang ini sedang menanti kelahiran buah hati dan Lamar, yang menganggur di rumah, disuruh-suruh mencarikan makanan yang diinginkan Renae. Tugas ini membuka jalan Lamar bertemu Malissa.

Leandra, atau dipanggil Leah. Sahabat Malissa. Selalu pada saat suka dan duka. Hidup Malissa tidak akan berjalan dengan baik tanpa Leah di sisinya.  

Einstein. Anak kucing domestik jantan yang diadopsi Lamar, karena diminta Malissa. Bucin banget nggak tuh hahaha.

Cerita akan mulai diunggah pada hari Selasa 8 Februari 2022 dan akan tayang setiap Selasa.

Jadi, jangan ketinggalan, tambahkan ke daftar bacaan dan ajak teman-teman kalian baca.

Love, Vihara(IG/Twitter/FB/TikTok ikavihara, WhatsApp 0831 5586 1228)


RIGHT TIME TO FALL IN LOVETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang