Future Children
Haikyuu!!©Furudate Haruichi
Warn : OOC,typo, sho-ai dan lain sebagainya
Happy Reading~
Hinata menghela nafas, rasanya ia menyerah mencari nenek yang membawa anak masa depannya itu karena nenek yang dimaksud susah sekali mereka temukan.
“Shoyo..”
“Ya, Chikara?” sahut Hinata menatap Ennoshita yang terlihat serius menatap kesatu arah.
“Lihat disana,” ucapnya menatap shoyo dan menunjuk seseorang.
Hinata memperhatikan orang tersebut, seorang nenek dengan membawa sebuah ember kecil.
“Apa.. dia ya?” ucap Ennoshita ragu.
“Mungkin saja, mau coba menanyakannya?”
Ennoshita diam sebentar, sungguh ini cukup membuatnya ragu. Apalagi kalau nanti salah orang pasti akan sangat memalukan.
“Chikara, ayo?”
Ennoshita diam menatap Hinata, kemudian menghela nafas untuk memberanikan dirinya dan menghempaskan pikiran tadi.
“Ayo sayang,” tangannya menggenggam erat tangan Hinata sebelum menghampiri nenek yang kini tengah duduk disalah satu kursi.
“Em.. permisi,” ucap Ennoshita sopan.
“Iya?”
“Anu.. boleh kami bertanya sesuatu pada nenek?” kali ini Hinata yang mulai bicara.
Nenek itu tersenyum, “Tentu boleh, kalian mau menanyakan apa?”
“E.. apa nenek pernah bertemu dengan seorang anak berambut hitam? Ah sebentar ya nek, saya punya fotonya,” ucap Hinata merogoh kantong untuk mengambil ponselnya.
Ia memperlihatkan foto haru pada nenek itu, sekedar ingin tau. Jika benar nenek ini pasti akan mengatakan haru bersamanya sebelumnya bukan?
Nenek itu memperhatikan foto di ponsel Hinata dengan seksama.
“Kalian orang tuanya ya?” ucapnya begitu saja.
“Eh?”
“Anak itu bersama nenek beberapa hari lalu, katanya ingin bertemu dengan orang tuanya dimasa muda saja agar bisa bermain bersama terus. Karena orang tuanya selalu sibuk bekerja,” jelas Nenek itu.
Hinata melirik kearah Ennoshita, dan seolah kompak mereka memiliki pikiran yang sama kalau nenek inilah yang membawa anak masa depan mereka kemari.
“Kami.. sudah bertemu dengan Haru, tapi kami rasa, kami dimasa depan akan mengkhawatirkannya, jadi..”
“Kalian mencariku agar bisa membawanya kembali pada masa yang seharusnya bukan?” potong Nenek itu.
“Begitulah,” sahut Ennoshita merasa sedikit tidak enak. Takut-takut ada perkataannya yang menyakiti nenek ini.
“Tapi kalian yakin ingin mengembalikan ya kemasanya? Karena jika itu terjadi maka semua kenangan kalian bersamanya akan hilang, hubungan kalian juga terjalin karena adanya Haru bukan?”
Ennoshita terdiam, benar. Memang hubungan mereka terjalin karena adanya Haru disini.
“Akan kuberikan waktu untuk kalian berfikir, aku tunggu nanti sore di taman dekat ayunan. Kalau kalian ingin mengembalikannya ke masa depan bawa nak Haru juga.”
***
Ennoshita terus diam, ia memikirkan semua perkataan nenek tadi. Hingga sebuah tepukan ia rasakan pada bahunya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Future Children
Fanfic[Alternate Universe] Apa jadinya kalau anak dari masa depanmu, tiba-tiba tersesat di masa lalu, dimasa ketika kedua orang tuanya tidak terlalu dekat bahkan bisa dibilang tidak mungkin bersama oleh orang-orang yang mengenal mereka. Yah, itulah yang d...